Rumah Ambruk Diterpa Angin Kencang, Lansia di Manggarai Barat Terluka
digtara.com -Hujan deras disertai angin kencang kembali memicu bencana di wilayah Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baca Juga:
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 Wita dan mengakibatkan satu orang lansia mengalami luka, serta kerugian materiil yang ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Henry Novika Chandra membenarkan kejadian tersebut
Baca Juga:Ia menyampaikan bahwa jajaran Polres Manggarai Barat bergerak cepat melakukan penanganan di lokasi.
"Hujan lebat yang disertai angin kencang menyebabkan bangunan dapur milik warga atas nama Maksimus Nurdin ambruk. Akibat kejadian ini, satu orang korban mengalami luka dan telah mendapatkan penanganan medis," jelas Kombes Pol Henry, Jumat (23/1/2026).
Berdasarkan laporan dari Polsek Sano Nggoang, bangunan dapur permanen yang memiliki konstruksi panggung tersebut tidak mampu menahan kuatnya hembusan angin dan curah hujan tinggi.
Saat kejadian berlangsung, Maria Muma (68), ibu mertua pemilik rumah, berada di dalam area dapur dan tertimpa reruntuhan bangunan.
"Korban mengalami luka dan nyeri di beberapa bagian tubuh. Warga sekitar dengan sigap mengevakuasi korban ke RSUD Pratama Komodo untuk mendapatkan perawatan medis," tambahnya.
Baca Juga:Selain mengakibatkan korban luka, bencana tersebut juga menyebabkan kerusakan total pada bangunan dapur, termasuk peralatan memasak dan bahan pangan berupa satu karung beras yang rusak dan tumpah.
Kerugian materiil ditaksir mencapai Rp 30 juta.
Aparat gabungan dari Polsek Sano Nggoang, pemerintah kecamatan, pemerintah desa, Bhabinkamtibmas, serta masyarakat setempat langsung melakukan gotong royong di lokasi kejadian.
Pria di Manggarai Barat Tewas Dianiaya Tiga Keponakannya
Sejumlah Rumah di Kota Kupang Rusak Diterjang Angin Kencang
Beraksi Lagi, Residivis di Manggarai Barat Ditangkap Polisi
Warga Manggarai Barat Mengaku Ditembak OTK, Polisi Turun Tangan
Pasca Insiden Kapal Tenggelam, Polres Manggarai Barat Tingkatkan Pengamanan di Perairan Labuan Bajo