Kapolsek di Ende Aktifkan Kegiatan Sambang ke Tokoh Agama

digtara.com - Kapolsek Wolowaru, Polres Ende, Polda NTT, Ipda Ubaldus Maku mengaktifkan kegiatan sambang ke tokoh agama di wilayahnya.
Baca Juga:
Kegiatan sambang dilakukan dengan mengunjungi Pastor Paroki Jopu, Romo Frengki Aurelius Siga Meze dan Romo Yohanes Kristianto Rani Bmango, Kamis (14/3/2024).
Kegiatan sambang digelar di Pendopo Pastoran Jopu guna melakukan silaturahmi untuk mempererat hubungan antara Polri dengan tokoh agama khususnya agama Katolik sebagai agama terbesar di Kecamatan Wolowaru.
Kapolsek tetap mengharapkan dukungan terbesar gereja dalam menjaga situasi Kamtibmas khususnya di wilayah pelayanan Paroki Jopu.
Di kesempatan yang sama, Romo Frengki menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada jajaran Polri khususnya Polsek Wolowaru yang telah berupaya hadir lebih dekat dengan masyarakat.
Diakui bahwa hadirnya Polri melalui Bhabinkamtibmas yang setiap saat bersama-sama dengan masyarakat sangat membantu terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut.
Ia juga berharap agar jalinan kerjasama dan silaturahmi tetap dirawat sehingga tercipta keamanan di wilayah pelayanan Paroki Jopu, Kabupaten Ende.

Tim Gabungan Cek THM Marcopolo: Tak Temukan Aktivitas Mencurigakan

Acil Ditembak Polisi Gegara Nekat Curi Motor Pendeta di Medan

Tersesat di Lokasi Wisata Bata Ne Suka, Wisatawan Asal Ende-NTT Ditemukan Anggota Polres Ngada

Kapolsek Kupang Tengah Sisir Rumah Warga Terdampak Banjir

Polres Ende Tertibkan Judi Bola Guling
