Ngebut Saat Hujan Tabrak Pembatas Jalan Tol, Minibus Terguling

digtara.com – Seorang penumpang luka-luka setelah Minius Almasar menabrak pagar pembatas jalan (grandill) tol Tebing Tinggi-Medan, Senin 12 Oktober 2020, sekira pukul 17.15 Wib. Tabrak Pembatas Jalan Tol
Baca Juga:
Kecelakaan ini terjadi di KM 74.400, persisnya Dusun II Belidaan, Desa Cempedak Lobang, Kec. Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).
Mobil minibus penumpang PT Almasar Nopol BK-7334, diduga menggunakan plat yang bukan sebenarnya. Berdasarkan informasi pengemudi, STNK minibus dalam proses pengurusan dari plat merah menjadi plat kuning.
Minibus dikemudikan Herry Dalimunthe (42), warga Jalan Melati Kisaran Timur, Asahan, tidak mengalami luka dan tidak berobat.
Seorang penumpang Dessy Suraya (24) warga Jalan Abdul Hamid Gang Subur, Kelurahan Payageli, Medan Sunggal, Kota Medan, mengalami luka lebam pada wajah dan terasa sakit pada tangan kanan dan punggung. Dessy berobat di RSU Mitra Sejati Medan.
Baca: Mobil Dinas Kecelakaan di Jalan Tol, 3 Personel Satpol PP Masuk Rumah Sakit
Kapolres Sergai, AKBP Robin Simatupang, didampingi Kasat Lantas AKP Agung Basuni, membenarkan peristiwa ini.
“Awalnya, minibus melaju dari Tebing tinggi menuju Medan, dengan keadaan cuaca hujan, tidak berhati-hati dan tidak memperhatikan situasi jalan sehingga mengalami olang-oleng (Aquaplanning) hingga menabrak pagar pembatas jalan (Gradill),” katanya Selasa (13/10/2020).
Kapolres mengatakan, kasus kecelakaan ini sudah ditangani Unit Laka Satlantas Polres Sergai.
“Akibat kejadian tersebut mengakibatkan seorang penumpang wanita yang bernama Dessy Suraya mengalami luka dan berobat diRsu Mitra Sejati Medan,” pungkas Kapolres.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Ngebut Saat Hujan Tabrak Pembatas Jalan Tol, Minibus Terguling, Seorang Penumpang Luka

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur
