Senin, 12 Januari 2026

Ratusan Kerang Mutiara PT TOM Kupang Raib

Imanuel Lodja - Kamis, 03 Oktober 2019 06:57 WIB
Ratusan Kerang Mutiara PT TOM Kupang Raib

digtara.com | Kupang Ratusan kerang mutiara milik PT Timor Otzuki Mutiara (PT TOM) Kupang raib dan hilang. Kehilangan dan pencurian mutiara hasil budidaya ini berlangsung beberapa kali dalam waktu berbeda.

Baca Juga:

Kasus ini kemudian dilaporkan ke polisi di Polsek Kupang Barat. Kasus pencurian ini dilaporkan Oktovianus W Dabbo (51) pegawai PT TOM yang juga warga RT 16/RW 06 Kelurahan Oesapa Selatan Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kehilangan pertama terjadi pada Selasa (17/9/2019) kemudian pada Rabu (25/9/2019 serta pada Senin (30/9/2019) sekitar puk 09.00 Wita.

Kasus Pencurian di PT TOM, yang beralamat di Desa Bolok Kecamatan Kupang Barat Kabupaten Kupang sudah ditangani polisi sesuai laporan Polisi Nomor LP/B/51/X/2019/Sek Kupang Barat tanggal 02 Oktober 2019.

PT TOM Kupang selaku korban kasus pencurian ini belum bisa mengidentifikasi pelaku nya sehingga berharap polisi bisa membantu menangani kasus ini dan mengungkap pelaku pencurian.

Kehilangan dan pencurian ini diketahui saat pelapor dan rekannya, Gabriel Lasi Holbala serta Simom Mata karyawan PT. TOM yang juga warga Desa Bolok Kecamatan Kupang Barat Kabupaten Kupang mengecek kerang mutiara di rakit milik PT TOM Kupang.

Pada Selasa (17/9/2019) tercatat ada kehilangan sebanyak 14 Net, yaitu 112 butir.
Pekan berikut nya atau pada Rabu (25/9/2019) hilang lagi10 Net yaitu 85 butir.
Satu pekan kemudian atau pada Senin (30/9/2019) kembali ada kehilangan 3 Net yaitu 24 butir.

Saat karyawan memeriksa sekira pukul 09.00 Wita, mereka menemukan kerang berisi mutiara yang dibudidayakan tersebut sudah hilang.

Kapolsek Kupang Barat, Ipda Sadikin yang dikonfirmasi, Kamis (3/10) siang membenarkan adanya kejadian ini. Untuk mengidentifikasi dan mengungkap kasus ini, aparat keamanan Polsek Kupang Barat turun ke lokasi kejadian pada Kamis (3/10/2019).

“Hari ini, Kamis (3/10/2019l kami mau turun untuk olah TKP dan penyelidikan terhadap kasus tersebut,” ujar Kapolsek Kupang Barat.

Polisi baru memeriksa sejumlah pihak sebagai saksi kasus ini termasuk pelapor dan sejumlah karyawan PT TOM Kupang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru