Minggu, 19 Januari 2025

Personil Basarnas Maumere Dilatih Kesiapsiagaan Hadapi Nataru

Imanuel Lodja - Jumat, 13 Desember 2024 11:00 WIB
Personil Basarnas Maumere Dilatih Kesiapsiagaan Hadapi Nataru
istimewa
Personil Basarnas Maumere Dilatih Kesiapsiagaan Hadapi Nataru

digtara.com - Berbagai persiapan dilakukan menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Baca Juga:

Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere mengundang unsur potensi SAR dari Lanal Maumere, BMKG Sikka, KSOP Lauren Say Maumere dan BPBD Sikka untuk melaksanakan kesiapan menghadapi Natal 2024 dan Tahun Baru 2024 dibidang Pencarian dan Pertolongan.


Suryaman (Kasiop Kantor SAR Maumere) mengingatkan bahwa berbagai bencana, kecelakaan dan musibah yang terjadi membutuhkan pelayanan jasa pencarian dan pertolongan yang cepat untuk menyelamatkan jiwa.


Memasuki bulan Desember yang merupakan hari raya Natal sangat dibutuhkan aksi awal dari unsur tim SAR gabungan untuk memperkuat koordinasi dan sinergitas menjelang Nataru.


Ia mengaku bangga kepada seluruh unsur Tim SAR Gabungan karena selama ini telah terjalin koordinasi dan sinergitas.


"Semoga dengan ada kegiatan ini semakin mempererat kinerja kita di bidang kemanusiaan ini dan meningkatkan pengetahuan kita akan tupoksi masing-masing dalam mendukung Operasi SAR," tandas Suryaman.


Peserta berjumlah 65 orang yang berasal dari Personil Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere, Lanal Maumere, KSOP Maumere, BPBD Sikka serta BMKG Fransiskus Xaverius Seda Sikka.


Kegiatan selama satu hari penuh ini diisi dengan pemberian materi dari tiap instansi dan diskusi yang bertempat di aula Hotel Wailiti, Kabupaten Sikka.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru