Sabtu, 24 Januari 2026

Puasa Tetap Sekolah Seperti Biasa, Ini Tiga Usulan Mendikdasmen Terkait Libur Sekolah Saat Ramadan

Arie - Selasa, 14 Januari 2025 08:45 WIB
Puasa Tetap Sekolah Seperti Biasa, Ini Tiga Usulan Mendikdasmen Terkait Libur Sekolah Saat Ramadan
net
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti

digtara.com - Keputusan tentang rencana libur satu bulan selama Ramadan akan diumumkan dalam waktu dekat, paling cepat dalam pekan ini.

Baca Juga:

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti mengatakan kalau pengumuman itu masih akan menunggu kepulangan Menteri Agama Nazaruddin Umar dari Arab Saudi.

"Sudah ada usulannya tapi nanti kita bahas di rapat. Insyaallah secepatnya Mudah-mudahan dalam minggu ini. Karena Pak Nazar kan sedang ke Saudi untuk urusan haji. Mungkin nanti mudah-mudahan setelah beliau kembali," kata Mu'ti usai rapat di Kantor Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Jakarta, Senin (13/1/2025).

Dia menambahkan, pemerintah belum mencapai keputusan final mengenai usulan libur sekolah selama satu bulan seperti era Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Keputusan tersebut masih perlu dibahas dalam rapat tingkat menteri di bawah koordinasi Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayan (PMK).

Mu'ti mengungkapkan kalau pihaknya masih akan menunggu undangan rapat tingkat menteri tersebut.

Apa pun hasilnya nanti, Mu'ti memastikan kalau kebijakan itu akan berlaku bagi sekolah maupun madrasah.

"Nanti kita umumkan langsung. Nanti ada surat edaran yang diterbitkan masing-masing kementerian. Tapi intinya keputusannya supaya sama antara sekolah dengan madarasah. Jangan sampai nanti selama Ramadhan masa aktif sekolah tidak sama antara sekolah dengan madrasah," tuturnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Daftar Libur Februari 2026: Ada Imlek, Cuti Bersama, dan Long Weekend Empat Hari

Daftar Libur Februari 2026: Ada Imlek, Cuti Bersama, dan Long Weekend Empat Hari

Menteri PU Targetkan Pengungsi Banjir dan Longsor di Sumatera Pulang Sebelum Ramadan

Menteri PU Targetkan Pengungsi Banjir dan Longsor di Sumatera Pulang Sebelum Ramadan

KAI Divre I Sumut Siapkan 34.288 Kursi Dukung Mobilitas dan Wisata Libur Isra Mi’raj 2026

KAI Divre I Sumut Siapkan 34.288 Kursi Dukung Mobilitas dan Wisata Libur Isra Mi’raj 2026

Cetak Kader Penggerak Kerukunan dan Duta Moderasi Beragama di Kalangan Generasi Muda, FKUB Muda Jateng Gelar Sekolah Kerukunan

Cetak Kader Penggerak Kerukunan dan Duta Moderasi Beragama di Kalangan Generasi Muda, FKUB Muda Jateng Gelar Sekolah Kerukunan

Pemprov Sumut Sediakan Internet Gratis di Sekolah, Perkecil Kesenjangan Digital

Pemprov Sumut Sediakan Internet Gratis di Sekolah, Perkecil Kesenjangan Digital

Dua Bocah Sekolah Dasar di Kupang Dicabuli Kuli Bangunan

Dua Bocah Sekolah Dasar di Kupang Dicabuli Kuli Bangunan

Komentar
Berita Terbaru