Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 Lancar, Kapolda NTT Apresiasi Masyarakat Belu
Imanuel Lodja - Kamis, 23 Januari 2025 14:40 WIB

istimewa
Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 Lancar, Kapolda NTT Apresiasi Masyarakat Belu
digtara.com - Pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak di Kabupaten Belu, NTT tergolong sukses dan tanpa ada gangguan keamanan.
Baca Juga:
Kapolda
NTT, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga memberikan apresiasi yang
tinggi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Belu atas peran aktif mereka
dalam menjaga kelancaran Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024.
Situasi
kamtibmas yang kondusif selama pesta demokrasi di wilayah yang
berbatasan dengan negara Timor Leste ini, diakui Kapolda NTT adalah
hasil kerja sama yang solid antara aparat kepolisian dan masyarakat.
Kapolda
NTT menyampaikan hal ini saat tatap muka dengan Forkopimda, tokoh
agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, KPU, dan Bawaslu Kabupaten Belu
di Aula Wira Satya Polres Belu, Selasa (21/01/2025) lalu.
Kapolda
NTT mengungkapkan bahwa tahun 2024 merupakan tahun politik yang penuh
tantangan, karena Indonesia melaksanakan dua pemilihan umum sekaligus
Pemilu Presiden, Legislatif, serta Pilkada serentak di 38 provinsi.
"Pemilu
2024 adalah pekerjaan yang sangat rumit di dunia, dan Indonesia
berhasil melaksanakannya. Banyak pengamat internasional yang
menunggu-nunggu perkembangan di Indonesia, terutama saat pemilihan
Presiden, Legislatif, dan Pilkada serentak," ungkap Kapolda NTT.
Kapolda
menyampaikan rasa syukur karena di NTT, khususnya di Kabupaten Belu,
tidak terjadi hal-hal yang mengkhawatirkan. Meskipun ada 6 TPS yang
melaksanakan PSU di seluruh NTT, tidak ada kejadian serupa di Belu, yang
disebabkan oleh kesalahan administrasi saja.
"Saya
mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Belu yang telah menjaga
kondusifitas selama Pemilu dan Pilkada serentak tahun lalu. Keamanan ini
tercipta berkat hati yang luas dan keinginan masyarakat untuk tetap
aman," tambahnya.
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait

Jalan Raya dan Penahan Jalan di Kabupaten Belu Longsor Pasca Hujan Deras

33 Kepala Daerah Terpilih di Sumut Akan Dilantik 20 Februari 2025, Ini Daftarnya

MK Tolak Gugatan Sengketa Pilkada Binjai, Begini Kata Amir-Jiji

MK Tolak Gugatan Edy-Hasan, Bobby Nasution Resmi Jadi Gubernur Sumut

Meski Tanpa Sengketa, Kepala Daerah Terplilih Batal Dilantik 6 Februari 2025

Patung Yesus Kristus di Puncak Gunung Lakaan Kabupaten Belu Rusak Tertimpa Dahan Pohon Patah
Komentar
Berita Terbaru

825 Anggota Lalu Lintas Dilibatkan dalam Operasi Keselamatan Turangga 2025

Siap-siap! Chevron akan PHK 20 Persen Karyawannya Tahun Depan

Inilah 10 Hal yang Dapat Dilakukan dalam Menyambut Ramadan 2025, Nomor 8 Jangan Sampai Lupa!

ANTAM UBS Turun Nih! Cek Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Kamis 13 Februari 2025

Resmi! Muhammadiyah Tetapkan Awal Ramadan Jatuh Pada 1 Maret 2025, Idul Fitri 31 Maret 2025

Berenang di Laut saat Cuaca Buruk, Pelajar SMA di Kupang Tewas Diterjang Gelombang

Anggota Polres Rote Ndao Ikut Ditertibkan dalam Operasi Keselamatan Turangga 2025
