Senin, 16 September 2024

Razia Tempat Hiburan Malam di Medan, Polisi Amankan 3 Orang Positif Narkoba

Arie - Sabtu, 04 November 2023 08:00 WIB
Razia Tempat Hiburan Malam di Medan, Polisi Amankan 3 Orang Positif Narkoba
suara.com
Razia Tempat Hiburan Malam di Medan, Polisi Amankan 3 Orang Positif Narkoba

digtara.com - Polda Sumut bersama TNI dan BNNP kembali melakukan razia sejumlah tempat hiburan malam di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).

Baca Juga:

Hasil razia yang digelar pada Jumat 3 November 2023 dini hari itu, ada tiga orang yang dinyatakan positif narkoba berdasarkan hasil tes urine.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, awalnya petugas merazia tempat hiburan malam Dragon KTV di Jalan Adam Malik. Di sana petugas tidak menemukan adanya karyawan dan pengunjung.

Selanjutnya, kata Hadi, petugas menuju Mons Cafe, Jalan KL Yos Sudarso. Petugas kemudian melakukan tes urine terhadap 35 orang pengunjung dan hasilnya negatif narkoba.

"Razia kemudian dilakukan di Grand D'Blues namun tidak ditemukan pengunjung," kata Hadi dalam keterangan tertulis, Sabtu (4/11/2023).

Tak sampai di situ, petugas kemudian bergerak ke Diskotik 88. Di sana lalu dilakukan tes urine terhadap karyawan serta pengunjung dan didapati 3 positif mengonsumi narkoba.

"Ada tiga orang saat dicek urinenya positif narkoba. Kemudian dibawa ke Polda Sumut untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut," ungkapnya.

Hadi menegaskan razia tersebut terus digelar dan ditingkatkan dalam memberantas peredaran narkoba di Sumatera Utara.

"Polda Sumut ingin mewujudkan ruang publik aman dan nyaman, semua orang bisa menikmati setiap hiburan dengan gembira dan terpenting tanpa narkoba," kata Hadi.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polda Sumut Ringkus Komplotan Hipnotis Antarprovinsi, Ini Modusnya

Polda Sumut Ringkus Komplotan Hipnotis Antarprovinsi, Ini Modusnya

Polda Sumut Lakukan Investigasi Usut Penembakan yang Tewaskan Remaja di Sergai

Polda Sumut Lakukan Investigasi Usut Penembakan yang Tewaskan Remaja di Sergai

Lompat ke Sungai Saat Polisi Gerebek Narkoba, Pria di Deliserdang Tewas

Lompat ke Sungai Saat Polisi Gerebek Narkoba, Pria di Deliserdang Tewas

Oknum Perwira Polisi di Aceh Dituntut 12 Tahun Penjara, Ini Kasusnya

Oknum Perwira Polisi di Aceh Dituntut 12 Tahun Penjara, Ini Kasusnya

Jadi Kurir Sabu 53 Kg, 2 Pria di Medan Divonis Penjara Seumur Hidup

Jadi Kurir Sabu 53 Kg, 2 Pria di Medan Divonis Penjara Seumur Hidup

Polres Binjai Gagalkan Peredaran Narkoba, Dua Warga Aceh Timur Diringkus di Kota Binjai, Polisi Sita 3 Kg Sabu

Polres Binjai Gagalkan Peredaran Narkoba, Dua Warga Aceh Timur Diringkus di Kota Binjai, Polisi Sita 3 Kg Sabu

Komentar
Berita Terbaru