Kapal Oleng Dan Tenggelam, Belasan Orang Kecebur Ke Sungai

digtara.com | MEDAN – Sebuah kapal dompeng nomor 23 oleng dan tenggelam saat dinaiki penumpang di perairan Bagan, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang.
Baca Juga:
Peristiwa ini terjadi pada Minggu, 16 Desember lalu, dimana kapal milik Nurlela (43) warga jalan Yusuf, Desa Bagan Batu yang di nahkodai Candra Simanjuntak (27) warga Bagan Percut Sei Tuan akan membawa 19 penumpang usai makan di rumah makan Raja di Bagan Percut Sei Tuan.
Namun, baru 13 penumpang yang menaiki kapal tersebut, tiba tiba oleng dan menyebabkan air masuk ke dalam kapal dan akhirnya tenggelam, Senin (17/12/2018).
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Faidil Zikri mengatakan ke 13 penumpang yang berada diatas kapal tersebut menjadi panik, warga atau nelayan yang melihat pun langsung memberikan pertolongan untuk menyelamatkan calon penumpang yang berada di dalam kapal tersebut dengan alat seadanya.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, semua penumpang selamat dibantu warga dan karyawan pemilik rumah makan,” katanya.
Faidil menjelaskan sejumlah saksi sudah dimintai keterangan oleh penyidik, namun barang bukti kapal tersebut belum disita karena masih berada di dalam sungai tepat berada di depan rumah pemilik kapal atau rumah makan.
Berdasarkan keterangan saksi dan korban, keseluruhan penumpang tersebut baru selesai makan di rumah makan Raja dan maksud ingin pulang dengan menumpang kapal Dompeng 23 yang dipersiapkan pemilik rumah makan untuk menyeberangi sungai untuk kembali ke tangkahan Tempat Pembungan Ikan (TPI). Naas, kapal oleng dan tenggelam.
“Kasus ini sudah dilaporkan oleh korban atas nama Nurlela, penyidik masih mendalaminya. Untuk barang bukti juga belum kita sita karena kesulitan untuk mengangkat bangkai kapal tersebut,” ucapnya. (Put/Zikri)

Kapal Perintis Nangalala Tenggelam di Pelabuhan Alor-NTT

Kapal Tenggelam Aaat ABK Tertidur, Anggota Polairud Polres Alor Bantu Evakuasi

Polairud Polda NTT Selamatkan Puluhan Kontainer Pasca Kapal Tenggelam

Polairud Polda NTT Koordinasi dengan Pertamina Tangani Tumpahan Minyak dan Oli Pasca Kapal Tenggelam

Kapal MV Kuala Mas Tenggelam di Perairan Bolok-Kupang
