Rabu, 15 Oktober 2025

BI Siapkan Rp101,1 Triliun Hadapi Natal dan Tahun Baru

Redaksi - Kamis, 20 Desember 2018 12:03 WIB
BI Siapkan Rp101,1 Triliun Hadapi Natal dan Tahun Baru

digtara.com | JAKARTA – Menjelang Natal dan Tahun Baru 2019 Bank Indonesia memastikan ketersediaan rupiah akan terjaga selama liburan Natal pada 25 Desember 2018 dan Tahun Baru 2019.

Baca Juga:

Di mana demi menjaga ketersediaan itu BI meningkatkan jumlah peredaran rupiah di banding tahun lalu.

Menurut Deputi Gubernur BI, Rosmaya Hadi mengatakan, pada periode libur Natal dan Tahun Baru kali ini, Bank Indonesia menyiapkan ketersediaan rupiah senilai Rp101,1 triliun atau meningkat 10,3 persen dibanding tahun lalu yang sebesar Rp91,7 triliun.

“Ini untuk periode Natal dan Tahun Baru 2019 ini ada kenaikan, kita prediksi kenaikan 10,3 persen dari tahun lalu, di mana tahun lalu itu Rp91,7 triliun, tahun ini ada Rp101,1 triliun,” katanya di Gedung BI, Jakarta seperti dikutip dari viva Kamis (20/12/2018) hari ini.

Terkait sebarannya, dia mengatakan, untuk wilayah Jawa atau di luar kawasan Jakarta-Bogor-Tangerang-Depok- Bekasi (Jabodetabek) sebesar Rp28,4 triliun atau pangsa 28,1 persen.

Sementara itu, untuk wilayah Timur Indonesia, sebesar Rp28,1 triliun dengan pangsa 27,7 persen. Adapun untuk wilayah Jabodetabek sendiri adalah sebesar Rp23,4 triliun dengan pangsanya 23,2 persen. Sedangkan untuk wilayah Sumatera adalah sebesar Rp21,2 triliun dengan pangsa 21 persen.

“Dari semua itu, 98 persennya itu adalah pecahan besar atau Rp20 ribu ke atas. Dua persennya pecahan kecil, jadi cukup sekali. Selamat menukar,” ujar Rosmaya.

Meski begitu, Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengimbau, supaya masyarakat lebih mengutamakan penggunaan uang non-tunai. Selain lebih cepat, penggunaan non-tunai akan lebih aman.

“Bank Indonesia memastikan uang tunai cukup di pusat maupun di daerah. Tentu saja, Bank Indonesia mengimbau, mengajak seluruh kalangan masyarakat, mari lebih banyak gunakan non tunai, lebih aman, lebih nyaman, lebih cepat. Gunakan uang elektronik, kartu debit, maupun alat-alat pembayaran non-tunai,” imbaunya.[WIN]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
BI
Berita Terkait
Gelar Reses di Sei Bingai, Jonatan Tarigan Anggota DPRD Sumut Fraksi PDI-P Bantu 10 Truk Sertu untuk Menutupi Jalan Berlubang

Gelar Reses di Sei Bingai, Jonatan Tarigan Anggota DPRD Sumut Fraksi PDI-P Bantu 10 Truk Sertu untuk Menutupi Jalan Berlubang

Dihadang Saat Ke Kabupaten Malaka, Sopir Dianiaya dan Mobil Box Pengantar Roti Dilempari

Dihadang Saat Ke Kabupaten Malaka, Sopir Dianiaya dan Mobil Box Pengantar Roti Dilempari

Menuju Inklusifitas Pelayanan Gereja, GMIT Meluncurkan Gereja Ramah Disabilitas

Menuju Inklusifitas Pelayanan Gereja, GMIT Meluncurkan Gereja Ramah Disabilitas

Prihatin Dengan Kisah Bocah Disabilitas, Kapolres TTU Gandeng Pemda Bangun Rumah Layak Huni

Prihatin Dengan Kisah Bocah Disabilitas, Kapolres TTU Gandeng Pemda Bangun Rumah Layak Huni

Renault Bakal Pangkas 3.000 Pekerja di Seluruh Dunia

Renault Bakal Pangkas 3.000 Pekerja di Seluruh Dunia

Prabowo Anugerahkan Kenaikan Pangkat Istimewa untuk 11 Purnawirawan TNI, Ada Mantan Pangdam hingga Kolonel

Prabowo Anugerahkan Kenaikan Pangkat Istimewa untuk 11 Purnawirawan TNI, Ada Mantan Pangdam hingga Kolonel

Komentar
Berita Terbaru