Prediksi Pergerakan Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini Senin 3 November 2025
digtara.com -Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Senin, 3 November 2025, diperkirakan bergerak fluktuatif dan cenderung melemah di kisaran Rp16.630–Rp16.680 per dolar AS.
Baca Juga:
Penguatan dolar AS yang memengaruhi pelemahan rupiah ini terjadi setelah Federal Reserve (The Fed) memutuskan memangkas suku bunga acuannya, meskipun Ketua The Fed Jerome Powell mengisyaratkan ketidakpastian terkait pemangkasan suku bunga lanjutan pada Desember 2025. Hal ini mendorong imbal hasil obligasi AS dan dolar AS naik lebih tinggi.
Mata uang Asia lainnya ada yang melemah seperti yen Jepang (-0,12%), dolar Singapura (-0,02%), dan dolar Taiwan (-0,11%), sementara yuan China naik tipis 0,04%. Di sisi lain, dolar Hong Kong, won Korea, peso Filipina, ringgit Malaysia, dan baht Thailand juga mengalami penguatan.
Baca Juga:Dari dalam negeri, kondisi ekonomi Indonesia menunjukkan tren positif dengan inflasi terkendali di 2,65% YoY pada September 2025 dan Indeks Keyakinan Konsumen di level 115, menandakan optimisme masyarakat.
Neraca perdagangan Indonesia tetap surplus US$29,14 miliar, didukung ketahanan perbankan dan cadangan devisa yang tinggi.
Reformasi struktural terus di dorong melalui deregulasi kemudahan berusaha, termasuk implementasi Peraturan Pemerintah Nomor 28 Tahun 2025 yang diharapkan mempercepat dan mempermudah proses perizinan usaha.
Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Jumat 31 Oktober 2025
Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Kamis 30 Oktober 2025
Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Rabu 29 Oktober 2025
Nilai Tukar Rupiah Melemah Tipis ke Rp16.621 per Dolar AS, Pasar Tunggu Sinyal dari The Fed dan Pertemuan Trump–Xi
Rupiah Diproyeksi Melemah di Awal Pekan, Sentimen Global Masih Menekan