Darwis Menang, Syah Afandin Ucapkan Selamat Memimpin PWI Kembali
Ia terpilih pada Konfrensi PWI Langkat, Selasa (12/12/2023) yang dibuka Plt Bupati Langkat Syah Afandin, di Hotel Grand Stabat.
Baca Juga:
Syah Afandin mengucapkan selamat memimpin kembali kepada Darwis Sinulingga.
"Selamat memimpin, semoga PWI semakin maju dan profesional," doanya.
Plt Bupati Langkat pun mengakui peran pers sangat mempengaruhi pembangunan sebuah daerah. Untuk itu, dirinya berharap sinergitas antara PWI dan Pemkab Langkat semakin terjalin kuat.
"Kita harus bersinergi untuk mencerdaskan masyarakat Langkat," tandasnya.
Diketahui, pada konfrensi PWI Langkat ada dua calon yakni M Darwis Sinulingga dan Misno. Darwis berhasil menang setelah meraih 14 suara. Sementara Misno meraih 13 suara, selisih satu suara.
Total anggota PWI Langkat yang berhak memilih keseluruhannya berjumlah 28 suara.
Sebagai Sekretaris Budi Zulkifli dan Bendahara Sukardi F Bakara.
Pelantikan dilakukan Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik. Ditandai pembaca SK Pelantikan dan penyerahan bendera pataka.
Turut hadir jajaran pengurus PWI Sumut, Forkopimda dan jajaran pejabat Pemkab Langkat berserta tamu undangan lainnya.
Bupati Langkat Apresiasi Semangat Pemuda Muhammadiyah Warisi Nilai Kepahlawanan
Bupati Langkat Syah Afandin Ajak Masyarakat Teruskan Semangat Juang Para Pahlawan
Pemkab Langkat Raih Penghargaan Spesial Indonesia Smart Nation Award 2025
Bupati Langkat Syah Afandin Dukung Pendirian Pesantren Lansia Husnul Khotimah
Nasib Blue Night Diujung Tanduk, Langgar Izin Berujung Disegel Hingga Terancam Tutup Permanen