Jumat, 29 Maret 2024

Satu Unit Rumah Semi Permanen dan Kios di Binjai Ludes Terbakar

Hendra Mulya - Senin, 06 Desember 2021 14:25 WIB
Satu Unit Rumah Semi Permanen dan Kios di Binjai Ludes Terbakar

digtara.com – Satu unit rumah semi permanen yang sekaligus dijadikan kios milik Zainal Arifin (70) di kawasan Jalan Gugus Depan, Kelurahan Berngam, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai ludes terbakar, Senin (6/12/2021) sekitar pukul 17.30 wib.

Baca Juga:

Humas BPBD/ Damkar Kota Binjai, Surya mengatakan, kejadian ini bermula saat pemilik rumah sedang memasang tabung gas.

“Saat sedang memasang tabung gas, saat itu pula api menyambar dan membakar bahan bakar (premium) yang ada di dalam kios tersebut,” ujar Surya.

Baca: Polres Binjai Tangkap 8 Orang Yang Bakar Darwin Hidup-hidup, Motifnya Masih Didalami

Banyaknya bahan yang mudah terbakar, lanjut Surya, membuat api semakin cepat membesar dan membakar seisi kios dan rumah.

“Banyak bahan yang mudah terbakar di lokasi, sehingga api dengan cepat membesar dan membakar semuanya,” terang Surya.

Warga yang melihat peristiwa tersebut mencoba memberikan pertolongan dengan alat seadanya dan menghubungi rim BPBD Kota Binjai.

“Setelah menerima pengaduan dari warga melalui Call Centre, BPBD Kota Binjai menerjunkan 2 unit mobil pemadam kebakaran dalam fungsi tanggap darurat,” pungkasnya.

Selang beberapa lama, akhirnya api berhasil dipadamkan. Sementara pemilik rumah mengalami luka bakar ringan.

“Pemilik rumah alami luka bakar sekitar 5 persen. Kerugian kalau menurut korban berkisar 200 juta,” cetusnya.

Satu Unit Rumah Semi Permanen dan Kios di Binjai Ludes Terbakar

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Satu Rumah Tinggal dan 8 Kamar Kost di Alor Hangus Terbakar

Satu Rumah Tinggal dan 8 Kamar Kost di Alor Hangus Terbakar

Rumah Warga TTS Terbakar Saat Pemilik ke Sawah

Rumah Warga TTS Terbakar Saat Pemilik ke Sawah

Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Warga, Anggota Satlantas Polres TTS Tersengat Aliran Listrik

Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Warga, Anggota Satlantas Polres TTS Tersengat Aliran Listrik

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Komentar
Berita Terbaru