Terbawa Arus Saat Memancing, Tiga Nelayan di Flores Timur Ditemukan Selamat
digtara.com -Tiga nelayan asal Desa Mokantarak, Kabuoaten Flores Timur, NTT terseret dan terbawa arus laut saat memancing pekan lalu.
Baca Juga:
Pencarian dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Lamawalang, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Aipda Michael S. Sareng yang bersinergi bersama personel Polairud Polres Flores Timur dan TNI AL.
Hasil pencarian membuahkan hasil. Korban pertama, Kaetanus K. Ritan ditemukan di Pelabuhan Lamawalang pada sekitar pukul 14.00 WITA dalam keadaan selamat.
Baca Juga:Korban kedua, Fransiskus Herman Koten, ditemukan di pesisir Oka pada pukul 20.30 Wita juga dalam kondisi selamat.
Selanjutnya, korban ketiga Maksimus Seran ditemukan di Pulau Waibalun pada Jumat (16/1/2026) sekitar pukul 07.00 Wita dan dipastikan selamat.
Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, khususnya terkait kewaspadaan terhadap kondisi cuaca saat ini. Imbauan tersebut juga diumumkan melalui corong desa.
"Berkat kerja sama Bhabinkamtibmas, Polair, TNI AL, serta dukungan masyarakat, ketiga nelayan berhasil ditemukan dalam keadaan selamat. Kami mengimbau masyarakat, khususnya nelayan, agar selalu memperhatikan kondisi cuaca sebelum melaut," ujarnya pada Selasa (20/1/2026).
Akses Jalan Trans Flores Lumpuh Diterjang Banjir Lahar Dingin Gunung Lewotobi Laki-laki
Pencarian Nelayan Hilang di Flores Timur-NTT Dihentikan
Warga Rutan Larantuka-Flores Timur Jalani Tes Urine
Nelayan di Flores Timur-NTT Dilaporkan Hilang Saat Memancing
Dua Desa di Adonara-Flores Timur Diterjang Banjir, Puluhan Rumah Terendam Air