Sabtu, 10 Januari 2026

Propam Polda NTT Gelar Gaktiblin, Tes Urine dan Periksa Senpi Anggota Polresta Kupang Kota

Imanuel Lodja - Selasa, 16 Desember 2025 13:30 WIB
Propam Polda NTT Gelar Gaktiblin, Tes Urine dan Periksa Senpi Anggota Polresta Kupang Kota
ist
Anggota Bidang Propam Polda NTT memeriksa tampang anggota, Senpi dan melakukan tes urine di Polresta Kupang Kota
Dari hasil pemeriksaan, ditemukan 36 personel Polki (Polisi Laki-laki) dan empat personel Polwan (Polisi Wanita) yang tidak sesuai dengan ketentuan.

Baca Juga:

Puluhan Polki berambut panjang serta tidak membawa kelengkapan data diri berupa KTP, SIM, dan STNK.

Terhadap personel Polki yang berambut panjang, dilakukan tindakan disiplin berupa pemangkasan rambut di tempat menggunakan gunting.

Selain pemeriksaan administrasi dan sikap tampang, juga dilakukan pemeriksaan urine secara acak terhadap puluhan personel Polresta Kupang Kota.

Baca Juga:
Kapolresta Kupang Kota, melalui Kasi Propam Polresta Kupang Kota, Ipda Frumentius Donatus Jawa Sadipun menyebutkan kalau pemeriksaan urine ini untuk mendeteksi adanya penggunaan zat terlarang.

Hal ini sebagai langkah preventif dalam mencegah penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di lingkungan Polri.

Bidang Propam Polda NTT juga melakukan pemeriksaan senjata api dinas yang dipinjam-pakaikan kepada personel Polresta Kupang Kota.

Pemeriksaan Senpi ini untuk memastikan kelengkapan administrasi, kondisi senjata, serta kepatuhan personel terhadap prosedur penggunaan senjata api dinas Polri.

"Gaktiblin ini merupakan upaya berkelanjutan Polresta Kupang Kota bersama Bidang Propam Polda NTT dalam meningkatkan disiplin, profesionalisme, serta integritas personel Polri di Polresta Kupang Kota, guna menjaga citra dan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri," tandas Kasi Propam Polresta Kupang Kota.

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
NTT Jadi Lumbung Jagung Nasional, Kapolda NTT Pimpin Panen Raya Jagung Kuartal IV 2025

NTT Jadi Lumbung Jagung Nasional, Kapolda NTT Pimpin Panen Raya Jagung Kuartal IV 2025

Didukung ICITAP, Polda NTT dan Lembaga Terkait Bahas masalah TPPO di NTT

Didukung ICITAP, Polda NTT dan Lembaga Terkait Bahas masalah TPPO di NTT

Pimpin Sertijab PJU dan Dua Kapolres, Kapolda NTT Juga Lantik Kombes Nova Irone Surentu Jadi Direktur PPA Dan PPO

Pimpin Sertijab PJU dan Dua Kapolres, Kapolda NTT Juga Lantik Kombes Nova Irone Surentu Jadi Direktur PPA Dan PPO

Dari Sumsel, Maluku, NTT Dan Maluku Utara, Brigjen Pol Murry Mirranda 'Jenderal Pegiat Sosial' Kini Menyandang Bintang Satu di Bangka Belitung

Dari Sumsel, Maluku, NTT Dan Maluku Utara, Brigjen Pol Murry Mirranda 'Jenderal Pegiat Sosial' Kini Menyandang Bintang Satu di Bangka Belitung

Penyandang Disabilitas di Manggarai Timur Dapat Bantuan dari Kapolda NTT

Penyandang Disabilitas di Manggarai Timur Dapat Bantuan dari Kapolda NTT

Kerja Tak Kenal Lelah, Kapolda NTT Apresiasi Tim SAR Gabungan Dalam Pencarian Korban Kapal Tenggelam

Kerja Tak Kenal Lelah, Kapolda NTT Apresiasi Tim SAR Gabungan Dalam Pencarian Korban Kapal Tenggelam

Komentar
Berita Terbaru