Kamis, 13 November 2025

Satlantas Polres Sumba Timur Hadirkan Kedai Kopi Tertib Berlalu Lintas di Pos Lalu Lintas

Imanuel Lodja - Sabtu, 08 November 2025 12:14 WIB
Satlantas Polres Sumba Timur Hadirkan Kedai Kopi Tertib Berlalu Lintas di Pos Lalu Lintas
ist
Satlantas Polres Sumba Timur menghadirkan inovasi baru melalui Kedai Kopi Tertib Berlalu lintas di pos lalu lintas sejak Jumat (7/11/2025)

digtara.com - Satuan Lalu Lintas Polres Sumba Timur meluncurkan program inovatif bertajuk "Kedai Kopi Tertib Berlalu Lintas" yang berlokasi di Pos Lantas Matawai, Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur.

Baca Juga:

Kedai Kopi yang hadir sejak pekan ini dioperasikan untuk menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

Peluncuran dilakukan pada Jumat 7/10/2025 menghadirkan konsep unik, menggabungkan edukasi keselamatan berkendara dengan suasana santai di kedai kopi.

Kedai ini menjadi tempat singgah bagi pengendara, sopir, serta driver ojek online maupun konvensional untuk beristirahat, berdialog, dan mendapatkan informasi seputar aturan berlalu lintas.

Baca Juga:

Kapolres Sumba Timur AKBP Dr. Gede Harimbawa melalui Kasat Lantas, Iptu Rahmat Agus Ibrahim menjelaskan bahwa kehadiran Kedai Kopi Tertib Berlalu Lintas merupakan wujud nyata inovasi Polantas dalam mendekatkan diri kepada masyarakat.

"Kedai ini kami jadikan tempat berkumpul sekaligus sarana untuk memberikan edukasi tentang cara berkendara yang aman. Melalui obrolan ringan, kami juga menyampaikan himbauan agar para pengendara menghindari pelanggaran lalu lintas yang bisa mengancam keselamatan diri sendiri maupun orang lain," ujar mantan Kasat Lantas Polres Timor Tengah Utara (TTU) ini.

Selain menjadi ruang edukasi, kedai ini juga berfungsi sebagai tempat nongkrong dan istirahat gratis bagi para driver ojek online.

Warga dapat menikmati kopi gratis sambil menunggu orderan, sekaligus berdiskusi seputar persoalan di lapangan dan informasi lalu lintas terkini.

Salah satu perwakilan komunitas ojek online, Ari Suprapto yang merupakan Koordinator Ojol Maxim Waingapu, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Satlantas Polres Sumba Timur atas inovasi tersebut.

"Kami para pengemudi ojek online Maxim di Waingapu sangat berterima kasih kepada Bapak Kapolres dan Bapak Kasat Lantas. Kedai Kopi ini menjadi tempat kami beristirahat, mendapatkan informasi, serta berdialog langsung dengan polisi lalu lintas. Ini sangat membantu, apalagi kami juga bisa menikmati kopi gratis," ungkap Ari.

Baca Juga:

Ari menambahkan bahwa melalui kegiatan di Kedai Kopi Tertib Berlalu Lintas, para driver juga mendapatkan tambahan wawasan tentang pajak kendaraan, perpanjangan SIM, hingga prosedur mutasi kendaraan luar daerah.

"Kami merasa lebih dekat dengan Polantas. Kedai ini bukan hanya tempat minum kopi, tapi wadah untuk belajar dan menjadi mitra Kamtibmas yang aktif menjaga keselamatan di jalan," tambahnya.

Dengan inovasi ini, Polres Sumba Timur berharap masyarakat terutama para pengemudi semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas dan menjadikan keselamatan sebagai kebutuhan bersama.

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru