Jumat, 14 November 2025

Pakai Knalpot Racing, sejumlah Pengendara Sepeda Motor di Sumba Tengah Ditertibkan Polisi

Imanuel Lodja - Kamis, 12 Desember 2024 09:30 WIB
Pakai Knalpot Racing, sejumlah Pengendara Sepeda Motor di Sumba Tengah Ditertibkan Polisi
istimewa
Pakai Knalpot Racing, sejumlah Pengendara Sepeda Motor di Sumba Tengah Ditertibkan Polisi

digtara.com - Sejumlah pengendara sepeda motor yang menggunakan knalpot brong dan racing di Kabupaten Sumba Tengah ditertibkan dan diamankan aparat kepolisian.

Baca Juga:

Mereka terjaring dalam operasi Cipta Kondisi yang digelar oleh jajaran kepolisian di wilayah hukum Kabupaten Sumba Tengah, pada Rabu (11/12/2024).

Operasi ini Kapolsek Katikutana, AKP I Wayan Pasek yang juga sebagai Kasatgaswil Sumba Tengah.

Dalam operasi yang berlangsung di sejumlah titik strategis, petugas berhasil menjaring puluhan pengendara nakal yang menggunakan knalpot tidak standar.

Selain itu, beberapa pengendara juga terdeteksi melanggar aturan lalu lintas lainnya, seperti tidak memakai helm dan tidak membawa surat-surat kendaraan.

Petugas juga menjaring beberapa pelanggar yang ditemukan tidak menggunakan helm.

Kapolsek Katikutana, AKP I Wayan Pasek Sujana mengakui kalau operasi ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat, khususnya menjelang akhir tahun.

"Penggunaan knalpot brong tidak hanya melanggar aturan, tetapi juga sangat mengganggu ketenangan warga," ujar AKP I Wayan Pasek Sujana.

Barang bukti berupa knalpot brong disita, dan para pengendara yang melanggar diberikan sanksi tegas sesuai peraturan yang berlaku.

Operasi cipta kondisi ini, lanjut AKP I Wayan Pasek, akan terus dilaksanakan secara rutin untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas dan memastikan keamanan di wilayah Sumba Tengah.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Gudang Ketahanan Pangan Polri di Sumba Tengah Diresmikan Bersamaan Dengan Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV

Gudang Ketahanan Pangan Polri di Sumba Tengah Diresmikan Bersamaan Dengan Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV

Polisi Amankan Miras Saat Pemeriksaan Kendaraan di Perbatasan Sumba Tengah

Polisi Amankan Miras Saat Pemeriksaan Kendaraan di Perbatasan Sumba Tengah

Kapolsek Kota Lama-Camat Kelapa Lima Pertemukan Keluarga Alor dan Sumba Tengah Untuk Rekonsiliasi

Kapolsek Kota Lama-Camat Kelapa Lima Pertemukan Keluarga Alor dan Sumba Tengah Untuk Rekonsiliasi

Amankan Dua Ekor Kerbau, Polsek Katikutana-Sumba Barat Gagalkan Pencurian Ternak di Sumba Tengah

Amankan Dua Ekor Kerbau, Polsek Katikutana-Sumba Barat Gagalkan Pencurian Ternak di Sumba Tengah

Kapolsek Berganti, AKP Mahfud Dilantik Jadi Kapolsek Katikutana-Sumba Tengah

Kapolsek Berganti, AKP Mahfud Dilantik Jadi Kapolsek Katikutana-Sumba Tengah

Wakapolda NTT Tinjau Lokasi Pembangunan Mako Polres Sumba Tengah

Wakapolda NTT Tinjau Lokasi Pembangunan Mako Polres Sumba Tengah

Komentar
Berita Terbaru