Jumat, 21 Maret 2025

Kapolda NTT dan Pangkogabwilhan II Kunjungi Pos Satgas Pulau Terluar di Rote Ndao

Imanuel Lodja - Kamis, 12 September 2024 10:01 WIB
Kapolda NTT dan Pangkogabwilhan II Kunjungi Pos Satgas Pulau Terluar di Rote Ndao
istimewa
Kapolda NTT dan Pangkogabwilhan II Kunjungi Pos Satgas Pulau Terluar di Rote Ndao

digtara.com - Kapolda NTT, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga mendampingi Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II, Marsdya TNI Muhamad Khairil Lubis dalam kunjungan ke Pos Satgas Pengamanan Pulau Terluar (Pamputer) di Desa Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (10/9/2024).

Baca Juga:

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari kegiatan kerja di wilayah perbatasan negara, sekaligus bertatap muka dengan personel Satgas Pamputer yang bertugas di Pulau Ndana, salah satu pulau terluar Indonesia.

Di Pos Satgas Pamputer Oeseli, Pangkogabwilhan II bersama rombongan disambut oleh Danki Satgas Pamputer Lettu Marinir Joko Supriyanto.

Mereka kemudian melakukan peninjauan langsung ke pos tersebut.

Pangkogabwilhan II beserta istri memberikan bantuan kepada Kapela St. Mikael Oeseli dan personel Satgas Pamputer Pulau Ndana sebagai bentuk dukungan terhadap tugas mereka di perbatasan.

Rombongan juga beristirahat sejenak di Lopo pos Satgas Pamputer sebelum melanjutkan perjalanan menuju Hotel Anugerah Nembrala di Kecamatan Rote Barat untuk beristirahat.

Forkopimda Rote Ndao, termasuk Pj. Bupati Rote Ndao Oder Maks Sombu, Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono dan Danlanal Pulau Rote, Letkol Laut (P) Andrik Irwanto, turut hadir dalam rangkaian acara tersebut.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tokoh Agama dan Aktivis di Kupang-NTT Tuntut Kapolda NTT Tuntaskan Kasus Pencabulan Mantan Kapolres Ngada

Tokoh Agama dan Aktivis di Kupang-NTT Tuntut Kapolda NTT Tuntaskan Kasus Pencabulan Mantan Kapolres Ngada

Rusun Polres Manggarai Barat di Labuan Bajo Diresmikan

Rusun Polres Manggarai Barat di Labuan Bajo Diresmikan

Polsek Pantai Baru-Rote Ndao Bagikan Bingkisan Lebaran bagi Kaum Dhuafa

Polsek Pantai Baru-Rote Ndao Bagikan Bingkisan Lebaran bagi Kaum Dhuafa

Dua Bulan Kabur, Pelaku Penganiayaan Diamankan Anggota Polsek Kota Raja di Rote Ndao

Dua Bulan Kabur, Pelaku Penganiayaan Diamankan Anggota Polsek Kota Raja di Rote Ndao

Kapolda NTT: Kritikan Masyarakat Bentuk Care dan Kepedulian pada Polri

Kapolda NTT: Kritikan Masyarakat Bentuk Care dan Kepedulian pada Polri

Sejumlah PJU Polda NTT dan Delapan Kapolres Dimutasi

Sejumlah PJU Polda NTT dan Delapan Kapolres Dimutasi

Komentar
Berita Terbaru