Jumat, 21 Maret 2025

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi dan Hujan di Sumatera Utara

Arie - Sabtu, 08 Juni 2024 10:03 WIB
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi dan Hujan di Sumatera Utara
net
Ilustrasi.

digtara.com - BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang dapat mencapai 2,5 meter di Samudera Hindia barat Nias, Sumatera Utara (Sumut). Kondisi yang sama dapat juga terjadi di Samudera Hindia barat Aceh.

Baca Juga:

Prakirawan Stasiun Meteorologi Maritim Belawan Christen Novena mengatakan kondisi gelombang tinggi berpotensi terjadi Sabtu (8/6/2024) pagi hingga malam hari, dan dapat berlanjut hingga Senin 10 Juni 2024 malam.

"Labilitas lokal kuat yang mendukung proses konvektif, kata dia, pada skala lokal terdapat di Aceh dan Sumut," katanya.

Pola angin di perairan Sumatera bagian utara umumnya dari barat daya hingga utara dengan kecepatan 4-25 knot.

Oleh karena itu, BMKG mengimbau agar perahu nelayan, kapal tongkang, kapal feri, dan kapal ukuran besar seperti kapal kargo dan kapal pesiar, memperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran.

"Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir di area yang berpotensi terjadi gelombang tinggi diminta untuk tetap waspada," ujarnya.

Sementara itu, Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan Fauziah Fitri Damanik menyebut sejumlah wilayah di Sumut masih berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, terutama di wilayah lereng timur.

"Waspada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di wilayah lereng timur Sumut yang dapat dapat berpotensi terjadinya banjir, longsor, serta bencana hidrometeorologis lainnya," katanya.

Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Gubernur Aceh Muzakir Manaf Instruksi Wajibkan ASN dan Masyarakat Sholat Berjamaah

Gubernur Aceh Muzakir Manaf Instruksi Wajibkan ASN dan Masyarakat Sholat Berjamaah

49 Narapidana Kabur dari Lapas Kutacane: 14 Tertangkap, 35 Masih Diburu

49 Narapidana Kabur dari Lapas Kutacane: 14 Tertangkap, 35 Masih Diburu

Santri Asal Aceh Kabur dari Pesantren di Medan Ditemukan, Mengaku Tak Tahan Dibully Senior

Santri Asal Aceh Kabur dari Pesantren di Medan Ditemukan, Mengaku Tak Tahan Dibully Senior

Gempa Bumi Landa Sejumlah Wilayah di NTT

Gempa Bumi Landa Sejumlah Wilayah di NTT

Meringis! Pasangan Gay di Aceh Dicambuk 80 dan 85 Kali

Meringis! Pasangan Gay di Aceh Dicambuk 80 dan 85 Kali

Cuaca Belum Bersahabat, Penutupan Taman Nasional Mutis Timau Diperpanjang hingga Satu Bulan Kedepan

Cuaca Belum Bersahabat, Penutupan Taman Nasional Mutis Timau Diperpanjang hingga Satu Bulan Kedepan

Komentar
Berita Terbaru