Selasa, 27 Januari 2026

Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Polres Tapsel Berbagi Sembako ke Panti Jompo

Amir Hamzah Harahap - Jumat, 18 Juni 2021 16:52 WIB
Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Polres Tapsel Berbagi Sembako ke Panti Jompo

digtara.com – Menjelang peringatan HUT Bayangkara ke-75, Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) gelar roadshow bakti sosial dengan memberikan bantuan sembako di Pondok Panti Jompo Gomburon Desa Aek Nauli Kecamatan Hulu Sihapas Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta), Sumut, Jumat (18/6/2021). Polres Tapsel Berbagi Sembako ke Panti Jompo

Baca Juga:

Kapolres Tapanuli Selatan, AKBP Roman Smaradhana Elhaj diwakili Kabag Ren, Kompol Gamal Lusiawan, Kasat Binmas Polres Tapsel AKP Daulat MZ Harahap, KBO Binmas Polres Tapsel Ipda Taufik Manulang dan Personil Binmas Polres Tapanuli Selatan berkunjung dan bersilaturahmi ke Pondok Panti Jompo Gomburon Desa Aek Nauli Kecamatan Hulu Sihapas Kabupaten Padanglawas Utara.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian bakti sosial kegiatan HUT Bhayangkara Ke-75 tahun 2021. Kita hadir guna terciptanya jalinan silaturahmi antara personil Polri Polres Tapsel dengan pengurus dan pimpinan panti jompo dan lansia,” kata Kabag Ren Polres Tapsel, Kompol Gamal Lusiawan.

Sedangkan bantuan yang diberikan dalam bakti sosial ini berupa beras isi 30 kg sebanyak 8 karung, minyak goreng 1 liter sebanyak 30 bungkus, gula pasir satu kilogram sebanyak 30 bungkus, bubuk teh 30 kotak, telur 10 papan dan mie instan sebanyak 30 kardus.

“Kegiatan serupa akan terus kita laksanakan hingga rangkaian jelang HUT Bhayangkara 1 Juli mendatang di Kabupaten Tapanuli Selatan Roadshow Bakti Sosial berjalan lancar,” tandasnya.

Kegiatan tersebut langsung disambut baik oleh Pimpinan Pondok Panti Jompo Gomburon, Ustadz Maturidi Siregar.

[ya]  Polres Tapsel Berbagi Sembako ke Panti Jompo

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amir Hamzah Harahap
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru