Termasuk Gubernur Abdul Wahid, OTT KPK Juga Amankan Sejumlah Pejabat di Riau
digtara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT), kali ini di Provinsi Riau, pada Senin (3/11/2025) siang.
Baca Juga:
Wakil Ketua KPK, Fitroh Rohcahyanto, membenarkan adanya kegiatan penindakan tersebut.
"Ya, penangkapan," ujar Fitroh kepada Antara, Senin (3/11/2025) malam.
Namun, Fitroh belum menjelaskan lebih lanjut mengenai identitas para pihak yang diamankan dalam operasi tersebut. Ia juga belum memerinci jumlah maupun jabatan mereka.
Baca Juga:
Sebelumnya, beredar kabar bahwa operasi tangkap tangan tersebut dilakukan di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau, tepatnya di Jalan SM Amin, Pekanbaru.
Informasi awal menyebutkan, tim KPK melakukan penyergapan di ruang kerja Kepala Dinas PUPR Riau, namun hingga kini belum ada keterangan resmi terkait dugaan kasus yang melatarbelakangi OTT tersebut.
Penindakan di Riau ini menjadi OTT keenam KPK sepanjang tahun 2025.
Sebelumnya, KPK telah melakukan operasi tangkap tangan di berbagai wilayah, antara lain:
Baca Juga:
- Maret 2025 – OTT di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, yang menjaring anggota DPRD dan pejabat Dinas PUPR setempat.
- Juni 2025 – OTT terkait dugaan suap proyek pembangunan jalan di Dinas PUPR Provinsi Sumut dan Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah I Sumut.
- Agustus 2025 (7–8 Agustus) – OTT di Jakarta, Kendari, dan Makassar terkait kasus dugaan korupsi proyek pembangunan RSUD Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.
- 13 Agustus 2025 – OTT di Jakarta mengenai dugaan suap kerja sama pengelolaan kawasan hutan.
- OTT terkait dugaan pemerasan dalam pengurusan sertifikasi K3 di Kementerian Ketenagakerjaan, yang menyeret Immanuel Ebenezer Gerungan, saat itu menjabat Wakil Menteri Ketenagakerjaan.
Publik kini menunggu hasil pemeriksaan 1x24 jam untuk mengetahui siapa saja pihak yang resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini.
KPK Tahan Eks Direktur Pertamina Chrisna Damayanto Terkait Suap Pengadaan Katalis
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham Forest, Manchester City Geser Arsenal dari Puncak Klasemen
KPK Sita Rumah, Mobil, dan Motor Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji 2023-2024
KPK Buka Peluang Panggil Rektor USU dalam Sidang Kasus Korupsi Jalan di Sumut
Resmi! Gubernur Riau Abdul Wahid Jadi Tersangka, Langsung Ditahan 20 Hari
Abdul Wahid Jadi Gubernur Riau ke-4 yang Terseret Kasus Korupsi
Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Resmi Ditutup
Hari Terakhir Pencarian Korban Kapal Tenggelam, TIM SAR Gabungan Gelar Doa Bersama di Lokasi Kecelakaan Laut
Cemburu, Pria di Kupang Aniaya Istrinya
Oknum Petugas Lapas Binjai Inisial BH Diduga Potong Uang Titipan Keluarga untuk WBP, FPMS Minta Ditjenpas dan Kemenimipas Tindak Tegas
Pencarian Hari Ke-14 Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Masih Nihil
Polisi Amankan Wanita di Sumba Timur Diduga Curi Handphone dan Uang
Kapendam IX/Udayana Jelaskan Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo