Selasa, 01 Juli 2025

Sebanyak 121 Warga Binaan Rutan Tarutung Dapat Remisi Idul Fitri

- Jumat, 14 Mei 2021 08:31 WIB
Sebanyak 121 Warga Binaan Rutan Tarutung Dapat Remisi Idul Fitri

digtara.com – Sebanyak 121 warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) menerima remisi khusus Idul Fitri 1442 H  di Tarutung, Kamis, 13 Mei 2021. Sebanyak 121 Warga Binaan Rutan Tarutung Dapat Remisi Idul Fitri

Baca Juga:

“Dalam peringatan hari raya Idul Fitri ada 121 warga binaan menerima remisi khusus,” kata Kepala Kesatuan Pengamanan Rumah Tahanan Kelas IIb Tarutung, Muhammad Nurdin Tanjung.

Pemberian remisi kepada narapidana dan anak dipimpin Kepala Rutan, Leonard Silalahi seusai kegiatan salat Idul Fitri.

“Setelah pembacaan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI, Kepala Rutan didampingi Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan beserta jajaran menyerahkan berkas remisi secara simbolis,” ujarnya.

Mereka yang mendapat remisi terdiri 3 orang untuk kategori remisi 15 hari, 108 orang untuk remisi 1 bulan, 8 orang untuk remisi 1 bulan 15 hari, serta 2 orang mendapatkan remisi 2 bulan.

Pemberian remisi ini telah memenuhi syarat pengusulan, yakni berkelakuan baik, mengikuti program pembinaan di Rutan dengan baik, dan telah menjalani minimal 6 bulan masa pidana.

“Harapan kita, pemberian remisi khusus Idul Fitri 1442 H ini mampu memotivasi semangat narapidana dan anak pidana untuk lebih baik lagi,” tandasnya seperti dilansir dari Antara.

[ya]

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru