Kamis, 28 Maret 2024

Pidato Perdana di DPRD Medan, Bobby: 2 Tahun Masalah Infrastruktur Selesai

- Jumat, 26 Februari 2021 09:00 WIB
Pidato Perdana di DPRD Medan, Bobby: 2 Tahun Masalah Infrastruktur Selesai

digtara.com - Walikota Medan Bobby Nasution mengungkap berbagai permasalahan di Kota Medan seperti masalah banjir, sampah dan infrastruktur. Ia targetkan persoalan infrastruktur akan selesai dalam 2 tahun ke depan.

Baca Juga:

“Saya yakin masalah infastruktur, 2 tahun ke depan bisa selesai,” janji Bobby dalam pidato perdananya di hadapan legislatif DPRD Medan, Jumat (26/2/2021) .

Untuk itu ia berharap bisa melakukan kolaborasi dan kerjasama. Bobby mengajak semua pihak dapat lebih jernih menatap kondisi kota Medan menuju kota metropolitan guna mensejahterakan masyarakat.

“Mulai hari ini jangan lagi kerja sendiri-sendiri dan jangan sampai ada merasa super hero. Hilangkan ego sentris lembaga,” paparnya.

Untuk mengatasi banjir di kota Medan, Bobby Nasution mengatakan akan kerjasama dengan pemerintah sekitar kota Medan yang dikordinir Pemprov Sumut. Seperti kerjasama dengan Kabupaten Deliserdang, Kota Binjai dan daerah lainnya.

Begitu juga dengan instansi terkait tetap dirangkul. “Masalah banjir akan kita selesaikan mulai dari hulu hingga ke hilir dan tetap minta suport pemerintah pusat,” ujarnya.

Ke depan Bobby optimis mendapat energi baru menyelesaikan berbagai persoalan di kota Medan dan meningkatkan perekonomian di kota Medan.

Ketua DPRD Medan, Hasyim, berharap agar kerjasama antara eksekutif dan legislatif dapat berjalan baik demi peningkatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Rapat paripurna ini dipimpin Ketua DPRD Medan Hasyim dihadiri unsur Forkopimda.

Mengawali rapat paripurna, Ketua DPRD Medan menyampaikan, pidato perdana harus dilakukan kepala daerah sebelum memulai kinerjanya setelah resmi dilantik. Hal itu menindaklanjuti surat Pemprov Sumut.

Dalam surat tersebut disebutkan setelah dilantik menjadi walikota agar menyampaikan pidato sambutan pada sidang paripurna di DPRD pada hari yang sama.

Teks foto: Walikota Medan, Bobby Nasution saat memberikan pidato perdana di hadapan legislatif, Jumat (26/2/2021).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru