Pemilih dan Petugas Tetap Patuhi Protokol Kesehatan saat Pilkada Serentak di Sumut
digtara.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang digelar 23 kabupaten/kota di Sumatera Utara (Sumut) pada Rabu, 9 Desember 2020 berlangsung kondusif dan lancar. Pemilih dan Petugas Tetap Patuhi Protokol Kesehatan saat Pilkada Serentak di Sumut
Baca Juga:
Begitu juga dengan penerapan protokol kesehatan dalam Pilkada tidak ada kendala yang berarti. Hal itu disampaikan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi di Rumah Dinas Gubernur Sumut, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Kamis (10/12/2020).
“Bagus semua, lancar, aman, tidak ada persoalan-persoalan signifikan, perkara menang dan kalah kalian pasti lebih tahu. Saya tidak berbicara menang dan kalah, tugas saya selaku gubernur meminta semua itu berjalan aman dan lancar,” kata Edy Rahmayadi.
Terkait pelaksanaan protokol kesehatan selama pelaksanaan Pilkada, menurut Edy, juga tidak ada persoalan, baik dari masyarakat ataupun pelaksana Pilkada. Tentang kemungkinan peningkatan kasus Covid-19 terkait Pilkada, menurut Edy, juga belum ada laporan.
“Belum, tadi pagi baru instruksi saya untuk melihat, mengevaluasi, apakah ada perkembangan kondisi Covid-19 ini, atau mungkin gara-gara Pilkada sehingga Covid-19 menurun, itu yang kita harapkan,†ujar Edy.
Diketahui, Provinsi Sumut merupakan salah satu daerah terbesar yang mengikuti Pilkada Serentak 2020. Terdapat 23 kabupaten/kota yang menggelar Pilkada, terdiri atas 17 kabupaten dan 6 kota.
Jumlah pasangan calon yang berkompetisi dalam Pilkada Serentak di Sumut sebanyak 65 pasang calon, terdiri atas 54 pasangan calon yang diusung partai politik dan 11 pasangan calon perseorangan.
[ya]Â Pemilih dan Petugas Tetap Patuhi Protokol Kesehatan saat Pilkada Serentak di Sumut
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat
Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS
Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya
Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia
Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur