Jumat, 19 April 2024

Tenggelam Diterjang Ombak, Nelayan Deli Serdang Ditemukan Tewas

- Jumat, 19 Februari 2021 09:52 WIB
Tenggelam Diterjang Ombak, Nelayan Deli Serdang Ditemukan Tewas

digtara.com – Nelayan asal Desa Palu Sibaji, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut) ditemukan tewas tenggelam akibat diterjang ombak di laut saat mencari ikan, Jumat (19/2/2021). Tenggelam Diterjang Ombak, Nelayan Deli Serdang Ditemukan Tewas

Baca Juga:

“Benar, telah ditemukan korban bernama Hamdan (58) yang meninggal dunia karena jatuh dari sampan dan terseret arus sehingga mengakibatkan korban meninggal dunia,” jelas Kapolrestabes Deli Serdang, Kombes Pol Yemi Mandagi melalui saluran telepon.

Yemi menjelaskan korban awalnya bersama Rifi Hamdani hendak mencari ikan ke laut. Tiba di laut sekira 2 mil dari bibir pantai, lanjutnya, dikarenakan cuaca buruk Rifi memutuskan untuk kembali.

Namun, saat perjalanan pulang, korban duduk di depan kapal atau dekat mesin. Kemudian Rifi Ramdani melarang korban duduk di dekat mesin kapal, karena berbahaya. Tapi korban tidak menghiraukan.

“Namun sekira setengah mil dari bibir pantai  pada pukul 05.30 Wib korban terjatuh dan terseret arus. Seketika Rifi berusaha menolong dengan memutar-mutar kapal supaya korban bisa berenang menuju kapal,” ungkapnya.

Dikatakan Yemi, akibat ombak terlalu besar, warga minta tolong kepada kapal lain untuk menolong korban yang hanyut. Sekira pukul 07.00 WIB datang kapal pukat layang yang dikendarai Rusli untuk menolong korban yang telah mengapung.

“Tapi saat berhasil diangkat ke kapal, korban sudah meninggal dunia. Lalu korban dibawa ke rumah duka di desa Paluh Sibaji dusun 2 untuk di makamkan dan pihak keluarga mengikhlaskan kematian saudara mereka di akibatkan kecelakaan,” tandasnya.

[ya]

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Nelayan di Lembata Ditemukan Tenggelam dan Meninggal Dunia di Pantai

Nelayan di Lembata Ditemukan Tenggelam dan Meninggal Dunia di Pantai

Satu Pekan Belum Ditemukan, Basarnas Hentikan Pencarian Korban Tenggelam

Satu Pekan Belum Ditemukan, Basarnas Hentikan Pencarian Korban Tenggelam

Tangkap Ikan, Seorang Warga Tenggelam di Perairan Ndondo-Ende

Tangkap Ikan, Seorang Warga Tenggelam di Perairan Ndondo-Ende

Perahu Basarnas Rusak Diterjang Gelombang, Pencarian Warga Tenggelam di Laut Belum Membuahkan Hasil

Perahu Basarnas Rusak Diterjang Gelombang, Pencarian Warga Tenggelam di Laut Belum Membuahkan Hasil

Dihantam Gelombang Saat Tes Mesin, KM Duta Bahagia Tenggelam di Labuan Bajo-Manggarai Barat

Dihantam Gelombang Saat Tes Mesin, KM Duta Bahagia Tenggelam di Labuan Bajo-Manggarai Barat

Cari Ikan, Warga Alor-NTT Tenggelam dan Meninggal Dunia

Cari Ikan, Warga Alor-NTT Tenggelam dan Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru