Selasa, 01 Juli 2025

Ridwan Kamil Ikhlaskan Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz

- Jumat, 03 Juni 2022 19:29 WIB
Ridwan Kamil Ikhlaskan Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz

digtara.com – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) telah mengikhlaskan berpulangnya sang putra Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril. Ia pun meminta maaf apabila ada kesalahan yang pernah dilakukan Eril.

Baca Juga:

Pernyataan itu disampaikan Ridwan Kamil melalui akun Twitter dan Instagram pribadinya, Jumat (3/6/2022). Dalam postingannya, tampak video air Sungai Aare, Swiss—lokasi hilangnya Eril—mengalir cukup deras.

Terlihat pula setangkai bunga yang diikat di sebuah pohon yang berada dekat Sungai Aare, sebuah tulisan bertuliskan, “In Loving Memory of Emmeril Khan Mumtadz Born 25 June ‘99 New York City – Passed 26 May ‘22 Bern”.

Tampak juga momen ketika Ridwan Kamil mengumandangkan azan dan menunaikan Salat Gaib untuk Eril di pinggir Sungai Aare.

“Innalilahi wainna illaihi rajiun,” tulis Ridwan Kamil yang telah kembali ke rumah dinasnya di Bandung, Jawa Barat, dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—Sabtu (4/6/2022).

“Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz,” Ridwan Kamil menambahkan.

Pada kesempatan itu, Ridwan Kamil juga meminta maaf apabila semasa hidup putra sulungnya memiliki kesalahan.

Ia juga menyatakan bersama sang istri, Atalia Praratya dan putri mereka, Camillia Laetitia Azzahra alias Zara, telah kembali ke Tanah Air.

“Mohon dimaafkan, jika semasa hidupnya ada kekhilafan dan kesalahan. Kami sekeluarga sudah kembali ke tanah air,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil menyatakan, pihaknya akan menggelar doa bersama untuk Eril pada hari ini di Gedung Pakuan Bandung, Jawa Barat.

“Dan akan melaksanakan doa bersama bada zuhur dan bada ashar, besok Sabtu bagi yang berkenan di kediaman Gedung Pakuan Bandung.”

Di akhir postingan, Ridwan Kamil menyampaikan bahwa pencarian Eril terus dilakukan sampai waktu yang tidak ditentukan.

“Pencarian jasad Eril akan terus dilakukan sampai batas waktu yang tidak ditentukan. Hatur nuhun,” pungkas Ridwan Kamil.

Dinyatakan Meninggal

Sebelumnya, pihak keluarga Ridwan Kamil telah menyatakan secara resmi bahwa Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril meninggal dunia.

Status pencarian Eril yang mulanya berstatus pencarian orang hilang telah berganti menjadi orang tenggelam oleh otoritas Bern, Swiss.

Pihak keluarga pun disebut ikhlas dan meyakini anak sulung Ridwan Kamil, Eril meninggal dunia setelah terseret arus Sungai Aare.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, setelah kami konsultasi baik dengan pihak KBRI, MUI dan ulama di Bandung, karena sudah melewati hari ke-6. Kepolisian juga didasarkan pada laporan hilang hanyut, maka kami menilai bisa dinyatakan syahid akhirat,” kata adik Ridwan Kamil di Swiss, Elpi Nazmuzaman, dalam konferensi pers online, Jumat (3/6/2022).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Terungkap! Moge Royal Enfield Ridwan Kamil Yang Disita KPK Tak Tercantum di LHKPN

Terungkap! Moge Royal Enfield Ridwan Kamil Yang Disita KPK Tak Tercantum di LHKPN

Reaksi Lisa Mariana Kala Tubuhnya Kini Dibandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

Reaksi Lisa Mariana Kala Tubuhnya Kini Dibandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

Lakukan Ini Agar Akun Instagram Kamu Tidak Diretas Seperti Milik Ridwan Kamil

Lakukan Ini Agar Akun Instagram Kamu Tidak Diretas Seperti Milik Ridwan Kamil

Heboh Isu Selingkuh Ridwan Kamil, Atalia Praratya Malah Sibuk Lakukan Ini

Heboh Isu Selingkuh Ridwan Kamil, Atalia Praratya Malah Sibuk Lakukan Ini

Diduga Jadi Selingkuhan Ridwan Kamil, Lisa Mariana Pamer Bukti Gepokan Uang

Diduga Jadi Selingkuhan Ridwan Kamil, Lisa Mariana Pamer Bukti Gepokan Uang

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Komentar
Berita Terbaru