Selasa, 30 April 2024

Kalah Main Futsal, Genk Motor di Medan Serang Lawan dengan Sajam, Tiga Pemuda Masuk RS

- Selasa, 10 Mei 2022 17:46 WIB
Kalah Main Futsal, Genk Motor di Medan Serang Lawan dengan Sajam, Tiga Pemuda Masuk RS

digtara.com – Kalah main futsal, anggota genk motor Mabes (markas besar) diduga menyerang dan menganiaya lawannya usai bertanding di Terminal Futsal, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan.

Baca Juga:

Peristiwa itu terjadi pada Selasa (10/5) malam.

Awalnya, tiga korban atas nama Ahmad Juhdi (AJ) , M Arriq Daffa Nasution (MADN) dan Reza Pahlevi (RP), bermain futsal bersama tim lawan yakni para terduga pelaku pada Selasa (10/5/2022).

Sebelum bermain, kedua tim sudah membuat kesepakatan.

“Kesepakatannya yang kalah dalam pertandingan, bayar lapangan futsal bang,” ujar saksi mata bernama Ewin.

Singkat cerita, tim korban memenangkan pertandingan tersebut Namun tim pelaku tak terima kalah dan malah menyerang tim korban.

“Gak terima kalah nyerang mereka bang, anak anak Mabes (salah satu geng motor di kota Medan) , ” ucapnya Ewin

Kemudian akibat peristiwa tersebut tiga orang mengalami luka berat sehingga harus dirawat di rumah sakit yang berbeda,l.

MADN di RS USU, AJ dibawa ke RS Bhayangkara, dan RP dibawa ke RS Bunda Thamrin.

“MADN ini kenak tikam bang bagian belakangnya, AJ 15 luka jaitan dijari dan kepala, ” ungkapnya

Sementara Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Martua Manik saat dikonfirmasi digtara, membenarkan peristiwa tersebut.

Saat ini sedang dalam proses penanganan petugas di lapangan untuk tindak lanjut kasus tersebut.

“Masih proses penanganan anggota di lapangan, nanti kita informasi lebih lanjut, ” katanya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru