Kamis, 18 April 2024

Lewat Adu Penalti, Chile Melaju ke Semifinal Copa America 2019

- Sabtu, 29 Juni 2019 03:21 WIB
Lewat Adu Penalti, Chile Melaju ke Semifinal Copa America 2019

Digtara.com | SAO PAOLO – Laga kali ini, Chile menjaga peluang menjuarai Copa America tiga kali berturut-turut. La Roja sukses menaklukkan Kolombia lewat adu penalti dalam duel semifinal yang berlangsung di Arena Corinthians, Sao Paolo, Brasil, Sabtu pagi WIB, 29 Juni 2019.

Baca Juga:

Duel berakhir imbang 0-0 dalam 2×45 menit. Chile akhirnya menang lewat adu penalti dengan skor 5-4.

Chile sebenarnya berpeluang memenangkan duel ini di waktu normal. Betapa tidak, mereka sempat dua kali membobol gawang Kolombia. Sial, dua gol mereka dianulir video assistant referee (VAR).

Chile sukses membobol gawang Kolombia di menit 15. Charles Aranguiz berhasil memanfaatkan bola muntah hasil tepisan kiper Kolombia, David Ospina.

Namun, setelah meninjau video assistant referee (VAR), gol Chile tersebut dianulir. Terlihat, Alexis Sanchez berada di posisi offside sebelum menendang bola yang ditepis Ospina.

Chile kembali membobol gawang Kolombia di menit 72. Sial, gol mereka lagi-lagi dianulir VAR.

Arturo Vidal sukses menceploskan bola ke gawang Kolombia. Namun, sebelum gol terjadi, bola mengenai tangan Guillermo Maripan. Gol tersebut akhirnya dianulir karena handball.

Skor imbang 0-0 selama 90 menit, memaksa duel dilanjutkan dengan adu penalti. Laga berlangsung menegangkan, karena hingga eksekutor keempat, kedua tim sukses menceploskan bola.

Petaka untuk Kolombia hadir saat William Tesillo maju sebagai eksekutor. Tendangan penaltinya melenceng dari gawang Chile.

Akhirnya, Alexis Sanchez yang menjadi eksekutor kelima menjadi penentu kemenangan Chile. Pemain Manchester United ini sukses membobol gawang David Ospina sekaligus mengantarkan Chile ke semifinal.

Chile menjadi tim ketiga yang melangkah ke semifinal, menyusul Brasil dan Argentina. Mereka tinggal menunggu pemenang duel Uruguay melawan Peru yang berlangsung, Minggu dini hari WIB, 30 Juni 2019.

Susunan Pemain

Kolombia: David Ospina; Stefan Medina, Yerry Mina, Davinson Sanchez, William Tesillo; Juan Cuadrado, Wilmar Barrios, Mateus Uribe (Edwin Cardona 67′); James Rodriguez, Radamel Falcao (Duvan Zapata 77′), Roger Martinez (Luis Martino Diaz 81′).

Chile: Gabriel Arias; Mauricio Isla, Gary Medel, Guillermo Maripan, Jean Beausejour; Arturo Vidal, Erick Pulgar, Charles Aranguiz; Jose Pedro Fuenzalida (Esteban Pavez 75′), Eduardo Vargas, Alexis Sanchez.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru