Jumat, 09 Januari 2026

Polda NTT Dapat Predikat “Menuju Informatif” di Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2025

Imanuel Lodja - Rabu, 10 Desember 2025 11:39 WIB
Polda NTT Dapat Predikat “Menuju Informatif” di Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2025
ist
Kabid Humas Polda NTT menerima penghargaan dari Komisi Informasi atas predikat “Menuju Informatif” di Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2025

digtara.com -Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) meraih predikat "menuju informatif" pada ajang Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Provinsi NTT, Selasa (9/12/2025), di Aula Fernandes, Kantor Gubernur NTT.

Baca Juga:

Dalam acara bergengsi tersebut, Polda NTT resmi meraih predikat "Menuju Informatif" dengan nilai 89,74, sekaligus menjadi satu-satunya institusi kepolisian di NTT yang berhasil mencapai kategori tersebut pada tahun ini.

Penganugerahan ini diberikan kepada badan publik yang dinilai berhasil menerapkan prinsip keterbukaan informasi sesuai Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Melalui proses penilaian yang ketat, Komisi Informasi NTT menilai Polda NTT memiliki komitmen kuat dalam menyediakan layanan informasi publik yang transparan, akuntabel, cepat, dan mudah diakses masyarakat.

Baca Juga:

Kegiatan tahun ini mengusung tema "Ayo Bangun NTT dengan Mewujudkan Keterbukaan Informasi Publik yang Transparan dan Akuntabel di Era Digital."

Acara dibuka oleh Gubernur NTT yang diwakili Sekretaris Daerah Provinsi NTT dan dihadiri unsur pemerintah, lembaga vertikal, akademisi, serta badan publik dari berbagai kategori.

Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Henry Novika Chandra menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini dan menegaskan bahwa predikat tersebut merupakan hasil nyata dari komitmen Kapolda NTT Irjen Pol Rudi Darmoko dalam mendorong budaya transparansi di tubuh Polri.

"Predikat 'Menuju Informatif' ini merupakan buah dari arahan dan komitmen bapak Kapolda NTT. Sejak awal beliau menekankan bahwa keterbukaan informasi adalah nafas utama institusi Polri modern yang pro-rakyat. Masyarakat berhak tahu apa yang kami kerjakan, karena Polri adalah milik rakyat," ujar Kombes Henry usai menerima penghargaan tersebut.

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru