Kunjungan Ke Kabupaten TTU, Kapolda NTT Kunjungi Sonaf Bana
Kapolda NTT juga menyerahkan bantuan untuk pembangunan museum adat kepada Usif Pah Bikomi sebagai wujud dukungan terhadap pelestarian sejarah dan budaya lokal.
Baca Juga:
Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Henry Novika Chandra menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi refleksi nyata dari visi Polri yang Presisi, humanis, dan menyatu dengan rakyat.
"Melalui kunjungan ini, Polri ingin menunjukkan bahwa kehadiran kami tak hanya sebatas menjaga keamanan, tetapi juga merawat nilai-nilai budaya dan sejarah lokal yang menjadi kekuatan bangsa," jelas Henry Novika.
Keterlibatan langsung Kapolda NTT dalam kegiatan budaya adalah bentuk nyata dari prinsip "Polri untuk Masyarakat", karena kepedulian terhadap adat, tradisi, dan warisan leluhur menjadi bagian dari misi pelayanan kepolisian di tengah masyarakat.
Kapolda NTT bersama rombongan meninjau interior istana Sonaf Bana, melihat langsung struktur dan peninggalan budaya yang menjadi warisan suku Bikomi.
Turut mendampingi Kapolda dan Ibu dalam kunjungan tersebut antara lain Kapolres TTU AKBP Eliana Papote beserta pejabat utama Polda NTT.
NTT Jadi Lumbung Jagung Nasional, Kapolda NTT Pimpin Panen Raya Jagung Kuartal IV 2025
Pimpin Sertijab PJU dan Dua Kapolres, Kapolda NTT Juga Lantik Kombes Nova Irone Surentu Jadi Direktur PPA Dan PPO
Penyandang Disabilitas di Manggarai Timur Dapat Bantuan dari Kapolda NTT
Kerja Tak Kenal Lelah, Kapolda NTT Apresiasi Tim SAR Gabungan Dalam Pencarian Korban Kapal Tenggelam
Kapolda NTT Berharap Tahun 2026 Bersih Dari Pelanggaran Anggota Polri