Kamis, 13 November 2025

Jenazah Bayi Laki-laki Yang Ditemukan Warga Baumata-Kupang Dalam Selokan Diotopsi

Imanuel Lodja - Rabu, 30 April 2025 17:02 WIB
Jenazah Bayi Laki-laki Yang Ditemukan Warga Baumata-Kupang Dalam Selokan Diotopsi
ist
Jenazah Bayi Laki-laki Yang Ditemukan Warga Baumata-Kupang Dalam Selokan Diotopsi

digtara.com - Tim medis dari Dokpol Biddokkes Polda NTT melakukan otopsi pada jenazah bayi yang ditemukan pada selokan di Baumata, Kabupaten Kupang.

Baca Juga:

Otopsi yang dipimpin dr. Edwin Tambunan, SpFM ini dilakukan pada Rabu (30/4/2025) di ruang Instalasi Pemulasaran Jenazah (IPJ) rumah sakit Bhayangkara Titus Uly Kupang.

Otopsi dihadiri penyidik Polsek Kupang Tengah dan dan anggota identifikasi Sat Reskrim Polres Kupang.

Hasil otopsi selama hampir satu jam ini disampaikan secara tertulis oleh tim dokter ke pihak kepolisian.

Kapolres Kupang, AKBP Rudy Junus Jacob Ledo menegaskan bahwa pihaknya segera mengusut tuntas kasus penemuan mayat bayi laki-laki di Baumata.

Pihaknya juga bertekad mencari tahu siapa yang bertanggung jawab atas perbuatan tidak manusiawi tersebut.

"Kita akan usut tuntas dan cari pelaku yang membuang bayi nya," ujar Kapolres di Kupang, Rabu (30/4/2025).

Polisi sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengamankan barang bukti.

Polisi juga meminta keterangan dari beberapa warga yang mengetahui kejadian ini dan pertama kali menemukan mayat bayi tersebut.

Mayat tanpa busana yang masih memiliki tali pusar ini ditemukan pada Senin (28/4/2025) petang sekitar pukul 16.30 wita di selokan sawah Nebun di RT 03/RW 02, Dusun I, Desa Baumata, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang.

"Benar, telah ditemukan mayat bayi berjenis kelamin laki-laki yang meninggal di dalam selokan air persawahan Nebun," ujar Kapolres Kupang, AKBP Rudy JJ Ledo melalui Kapolsek Kupang Tengah, Ipda Muhammad Ciputra Abidin, Selasa (29/4/2025).

Seorang pelajar SMA, Julio Monce Humau (16) datang ke sawah Nebun Baumata di RT 03/RW 02 Desa Baumata milik keluarganya.

Warga RT 05/RW 03, Desa Baumata Timur ini melewati selokan air di area persawahan Nebun dari arah timur untuk membuka jalur air dari selokan untuk dialiri ke sawah milik keluarganya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Karo SDM Polda NTT Minta Anggota Polri Jadi teladan Penegakkan Nilai Kepahlawanan

Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Karo SDM Polda NTT Minta Anggota Polri Jadi teladan Penegakkan Nilai Kepahlawanan

Kasus Siswi SMP Dihamili Paman Kandung Naik Sidik, Polda NTT Segera Panggil Pelaku

Kasus Siswi SMP Dihamili Paman Kandung Naik Sidik, Polda NTT Segera Panggil Pelaku

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas di Polres Sumba Barat Diganjar Penghargaan Kapolda NTT

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas di Polres Sumba Barat Diganjar Penghargaan Kapolda NTT

Antisipasi Kecurangan, Belasan SPBU di Kota Kupang Diawasi Polda NTT

Antisipasi Kecurangan, Belasan SPBU di Kota Kupang Diawasi Polda NTT

Polda NTT Ukur Kualitas BBM di Delapan SPBU di Kota Kupang

Polda NTT Ukur Kualitas BBM di Delapan SPBU di Kota Kupang

Live Tiktok Saat Jam Dinas, Anggota Polresta Kupang Kota Disanksi Teguran Tertulis

Live Tiktok Saat Jam Dinas, Anggota Polresta Kupang Kota Disanksi Teguran Tertulis

Komentar
Berita Terbaru