Sabtu, 03 Mei 2025

Tersangka Kasus Pembakaran Rumah di Adonara Barat-Flores Timur Bertambah Jadi 20 Orang, Ini Daftarnya

Imanuel Lodja - Sabtu, 26 Oktober 2024 16:00 WIB
Tersangka Kasus Pembakaran Rumah di Adonara Barat-Flores Timur Bertambah Jadi 20 Orang, Ini Daftarnya
istimewa
Tersangka Kasus Pembakaran Rumah di Adonara Barat-Flores Timur Bertambah Jadi 20 Orang, Ini Daftarnya

digtara.com - Penyidik Sat Reskrim Polres Flores Timur secara maraton melakukan penyidikan terkait kasus pembakaran 51 unit rumah di Kecamatan Adonara Barat, Kabupaten Flores Timur pada Senin (21/10/2024) lalu yang menyebabkan dua orang meninggal dunia.

Baca Juga:

Semula polisi menetapkan 16 orang saksi dan lima diantaranya masih buron serta masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

Namun, polisi terus mengumpulkan bukti dan keterangan lebih lanjut. Hingga akhirnya tersangka bertambah dan menjadi 20 orang.

"Tersangka ada 20 orang," ujar Kapolres Flores Timur, AKBP I Nyoman Putra Sandita saat dikonfirmasi pada Sabtu (26/10/2024).

Dengan jumlah ini, maka ada penambahan empat orang tersangka terkait kasus ini. Polisi pun masih terus mengembangkan pemeriksaan lanjutan dan mencari keterangan lainnya.

Para tersangka sudah diamankan di Polres Flores Timur untuk pemeriksaan lebih lanjut dan ditahan di sel Polres Flores Timur.

Dari 20 orang tersangka ini, ada satu orang tersangka perempuan yang juga diamankan polisi serta 19 orang tersangka pria. Para tersangka merupakan warga Kecamatan Adonara Barat, Kabupaten Flores Timur.

Masih ada lima orang yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) karena kabur dan melarikan diri pasca kejadian ini. Polres Flores Timur pun mengejar lima tersangka yang menjadi buronan masing-masing AF, ST, Pa, Lo, dan Fa.

Belasan tersangka yang terlibat kasus ini diancam pasal 170 ayat 1 subs pasal 406 Jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP tentang pengeroyokan. "Ancaman hukuman lima hingga 15 tahun penjara," ujar Kapolres Flores Timur, AKBP I Nyoman Putra Sandita saat dikonfirmasi Jumat (25/10/2024).

Belasan tersangka ini terlibat dalam pembakaran rumah warga di Desa Bugalima, Kecamatan Adonara Barat, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (21/10/2024) lalu.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polres Kupang Cari Pelaku Buang Bayi

Polres Kupang Cari Pelaku Buang Bayi

Kasus Pembunuhan di Manulai II Direka Ulang, Empat Tersangka Perankan 35 Adegan

Kasus Pembunuhan di Manulai II Direka Ulang, Empat Tersangka Perankan 35 Adegan

Dua Pembuat dan Pengedar Uang Palsu ditangkap Polres Ngada

Dua Pembuat dan Pengedar Uang Palsu ditangkap Polres Ngada

Aksinya Meresahkan Warga, Enam Pelaku Pencurian Diamankan Polsek Kota Lama

Aksinya Meresahkan Warga, Enam Pelaku Pencurian Diamankan Polsek Kota Lama

Bela Ayah yang Hendak Ditebas oleh Pamannya, Pemuda di Kabupaten TTU Lempari Pamannya hingga Tewas

Bela Ayah yang Hendak Ditebas oleh Pamannya, Pemuda di Kabupaten TTU Lempari Pamannya hingga Tewas

Perahu Terbalik Dihantam Gelombang saat Memancing, Lima Warga Kupang-NTT Ditemukan Selamat

Perahu Terbalik Dihantam Gelombang saat Memancing, Lima Warga Kupang-NTT Ditemukan Selamat

Komentar
Berita Terbaru