Sabtu, 10 Januari 2026

Remaja Pelaku Utama Curanmor di Kota Kupang Dibekuk Polisi

Imanuel Lodja - Selasa, 07 Mei 2024 07:29 WIB
Remaja Pelaku Utama Curanmor di Kota Kupang Dibekuk Polisi
net
Ilustrasi.

Kasus pencurian berawal pada Sabtu (20/4/2024) ketika MI bersama dengan VP hendak ke Point Pool & Lounge, Kota Kupang.

Baca Juga:

Saat masih berada dalam perjalanan, VP mengajak MI singgah di rumah temannya, di Kelurahan Oesapa, Kecamatan Kelapa Lima.

VP hanya diam saat MI sempat menanyakan keperluan ke lokasi tersebut.

VP keluar membawa sepeda motor scoopy. Mereka langsung meninggalkan tempat tersebut, dan nongkrong bersama dengan SK dan KE.

Mereka lalu menyembunyikan sepeda motor tersebut di dekat sebuah rumah kosong di dalam hutan, di seputaran Jalan Bumi, Kelurahan Oesapa Selatan.

Sepeda motor yang disembunyikan, dipakai oleh para pelaku untuk sekedar jalan-jalan di Kota Kupang.

Jumat (3/5/2024), VP mengendarai sepeda motor tersebut dan menemui MI di Jalan Bumi, Kelurahan Oesapa Selatan.

VP meminta MI untuk membeli kartu perdana SIM Card IM3, yang akan digunakan pada handphone yang dipegang VP.

Pada saat MI sedang melakukan transaksi pembelian simcard di counter, langsung diamankan oleh Subnit Jatanras Polresta Kupang Kota.

Para pelaku yang merupakan anak di bawah umur, diketahui sudah sering melakukan aksi pencurian di Kota Kupang.

para pelaku mengakui perbuatannya dan sudah sering melakukan pencurian barang seperti baterai tower, handphone, dan kabel tembaga.

Polisi mengamankan barang bukti satu unit sepeda motor honda scoopy, dua buah handphone merk oppo A12, dan satu buah handphone merk oppo A16.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kasus Penganiayaan Anak Hingga Meninggal di Kupang Direkonstruksi

Kasus Penganiayaan Anak Hingga Meninggal di Kupang Direkonstruksi

Video Konsumsi Miras di Ruang Rawat Inap Puskesmas Viral, Empat Pemuda di Amarasi-Kupang Minta Maaf

Video Konsumsi Miras di Ruang Rawat Inap Puskesmas Viral, Empat Pemuda di Amarasi-Kupang Minta Maaf

Cemburu, Pria di Kupang Aniaya Istrinya

Cemburu, Pria di Kupang Aniaya Istrinya

Hujat Istri dan Tidak Beri Nafkah, Pelda Christian Namo Diproses Hukum dan Ditahan

Hujat Istri dan Tidak Beri Nafkah, Pelda Christian Namo Diproses Hukum dan Ditahan

Dua Kasus KDRT Pasutri Muda di Maulafa-Kota Kupang Didamaikan

Dua Kasus KDRT Pasutri Muda di Maulafa-Kota Kupang Didamaikan

Penghuni Tidur Pulas, Rumah Tinggal di Naibonat- Kupang Timur Terbakar

Penghuni Tidur Pulas, Rumah Tinggal di Naibonat- Kupang Timur Terbakar

Komentar
Berita Terbaru