Minggu, 19 Mei 2024

Masih 18 Tahun, Farah Fazira Jadi Jamaah Calon Haji Termuda Embarkasi Aceh

Arie - Rabu, 15 Juni 2022 00:34 WIB
Masih 18 Tahun, Farah Fazira Jadi Jamaah Calon Haji Termuda Embarkasi Aceh

digtara.com – Farah Fazira jadi calon jamaah haji termuda yang berangkat dari Embarkasi Aceh berusia 18 tahun.

Baca Juga:

Saat ini Farah yang berasal dari Lhokseumawe tersebut masih berstatus sebagai pelajar. Ia akan berangkat bersama orangtuanya.

Farah tergabung dalam kloter empat pada Sabtu 18 Juni, bersama 208 jemaah asal Aceh Utara, Kota Lhokseumawe 130 orang dan Aceh Tamiang 49 orang.

Baca: Kelebihan Haji Plus, Biaya, Syarat dan Fasilitas yang Didapat

Farah dan jamaah lain akan terbang ke Madinah dengan maskapai Garuda Indonesia Airways (GIA) nomor penerbangan GA2104 pada 00.30 WIB.

“Ia memang sudah terdaftar dari awal sebagai calon haji, bukan cadangan atau pengganti,” kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Aceh Iqbal, melansir suara.com, Rabu (15/6/2022).

Baca: Besok Berangkat, Kloter Pertama Jemaah Embarkasi Medan Masuk Asrama Haji Hari Ini

Sementara untuk jemaah haji tertua Aceh, kata Iqbal, berasal dari Kabupaten Aceh Barat, bernama Cut Endek Teuku Budiman Binti Muhammad Amin B.

Ia kini berusia 65 tahun. Ia akan berangkat dalam kloter lima pada 19 Juni mendatang.

“Karena tahun ini ada pembatasan usia 65 tahun ke bawah, maka yang paling tua ini, artinya yang paling tua di antara yang tua-tua,” kata Iqbal.

Kemenag mencatat rata-rata usia jamaah haji Aceh yang akan berangkat tahun ini antara 51-60 tahun, yaitu sebanyak 955 jamaah atau 47,2 persen dari total jemaah yang akan berangkat sebanyak 1992 orang.

Pihaknya memberangkatkan jemaah haji sebanyak 1.992 orang ditambah petugas 31 orang, sehingga total 2.023 jamaah.

Semua jamaah akan diterbangkan dalam enam kloter. Masing-masing kloter 393 orang terdiri atas lima kloter penuh dan satu kloter campuran.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Masih 18 Tahun, Farah Fazira Jadi Jamaah Calon Haji Termuda Embarkasi Aceh

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru