Rabu, 28 Januari 2026

Terjawab, Zulkifli Lubis Jabat Kasatpol PP Kota Padangsidimpuan

Amir Hamzah Harahap - Sabtu, 28 Agustus 2021 02:57 WIB
Terjawab, Zulkifli Lubis Jabat Kasatpol PP Kota Padangsidimpuan

digtara.com – Posisi Kakan Satpol PP Kota Padangsidimpuan lowong selama tiga pekan pasca meninggalnya pejabat sebelumnya almarhum Ali Ibrahim Dalimunthe. Kini, polemik soal penggantinya terjawab menyusul dilantiknya Zulkifli Lubis.

Baca Juga:

Posisi tersebut sempat menjadi perbincangan sehingga memunculkan beberapa calon yang pas. Namun akhirnya, Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution memilih Zulkifli Lubis.

Mantan Camat Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan itu dilantik menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satpol PP Padangsidimpuan menggantikan almarhum Ali Ibrahim Dalimunthe. Zulkifli juga menjadi Sekretaris defenitif di institusi tersebut.

Kepada digtara.com, Zulkifli Lubis mengaku dilantik pada Jumat (27/8/2021) pagi pukul 09.30 WIB di aula Kantor Walikota Padangsidimpuan.

“Ya, benar dilantik menjadi Sekretaris sekaligus PLT Kasatpol PP,” ujar Zulkifli singkat.

Ia berharap dukungan dari semua pihak dalam menjalankan tugas sebagai Kasatpol sebagai mana dalam surat keputusan Walikota Nomor : 279/KPTS/2021 dan SK Walikota Nomor : 278/ KPTS/2021 tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan pelaksana di lingkungan Pemerintah Kota Padangsidimpuan.

Selain Zulkifli, Wali kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution juga melantik 22 Aparatur Sipil Negara (ASN) eselon tiga dan empat lainnya pada Jumat kemarin.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amir Hamzah Harahap
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru