Bentrok OKP di Deliserdang, Lima Orang Jadi Korban

digtara.com – Lima orang jadi korban dalam bentrok dua organisasi kepemudaan (OKP), di Deliserdang Selasa malam 17 Agustus 2021.
Baca Juga:
Untuk kelima korban yang mengalami luka lemparan batu dan bacokan senjata tajam itu, ada yang dirawat di rumah sakit (RS) dan di rumah masing-masing.
“Ada yang dirawat di RS dan ada dirawat di rumah,” sebut Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol Muhammad Firdaus, Rabu (18/8/2021).
Untuk identitas para korban yang merupakan anggota masing-masing OKP tersebut, sejauh ini masih dalam penyelidikan.
Baca: Bentrok Antar OKP di Deliserdang, Dua Orang Diamankan, Barang Buktinya Ada Samurai Loh!
“Belum dapat (identitas para korban),” ujar Firdaus lagi.
Dua orang diamankan
Dalam bentrokan tersebut, polisi mengamankan dua orang anggota OKP, yakni Firman (29) dan Agung (21).
Keduanya warga Dusun 5, Desa Pisang Pala, Kecamatan Galang.
Baca: Situasi Kondusif Pascabentrok di Belawan, Polda Sumut Turunkan Personel Lakukan Penjagaan
Kedua pemuda tak memiliki pekerjaan tetap alias mocok-mocok itu diamankan dengan barang bukti dua senjata tajam (sajam).
Masing-masing parang panjang seperti samurai bergagang hitam dan parang panjang dengan sarung warna coklat.
Awalnya, personel Polsek Galang, sekira pukul 21.00 Wib, mendapat informasi telah terjadi bentrokan antar OKP, di Dusun 3, Desa Kelapa.
Petugas langsung meluncur ke lokasi. Saat personel menuju tempat kejadian perkara (TKP), petugas berpapasan dengan kelompok OKP PKN yang membawa senjata tajam menuju Klinik Puja.
“Petugas kita langsung putar balik dan mengejar pelaku. Saat di depan Klinik Puja, petugas kita mengamankan pelaku, Firman yang sedang membawa senjata tajam dan mengamankan pelaku, Agung sebagai pemilik senjata tajam,” terang Firdaus.
Selanjutnya, petugas melihat seorang lagi lari ke dalam klinik juga membawa senjata tajam. Melihat itu, polisi masuk ke klinik untuk mengamankan pelaku.
Namun sayangnya, pelaku sudah melarikan diri dan melihat sebilah parang menyerupai Samurai bergagang hitam.
“Petugas kita mengamankan senjata tajam tersebut dan selanjutnya membawa kedua pelaku dan barang bukti ke Mapolsek Galang untuk proses lebih lanjut,” sebutnya. [mag-02]
https://www.youtube.com/watch?v=-grRj_Y38nU

OKP di Kabupaten Alor Dukung Polres Alor Atasi konflik dan Jaga Kamtibmas

Puluhan Emak-emak Geruduk Polrestabes Medan, Desak Pelaku Kasus Dugaan Penganiayaan dan Pengerusakan Dibebaskan

BeJo Sumut Minta Polrestabes Medan Tangkap Pelaku Penyerobot Lahan Berkedok OKP

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS
