Minta Biaya ke Pasien Covid-19, Siap-siap Rumah Sakit Bakal Ditutup Wali Kota Bobby
digtara.com – Wali Kota Medan Bobby Nasution mengancam akan menegur hingga menutup rumah sakit yang kedapatan meminta biaya atau pungli kepada keluarga pasien yang terpapar Covid-19. Minta Biaya ke Pasien Covid-19, Siap-siap Rumah Sakit Bakal Ditutup Wali Kota Bobby
Baca Juga:
Hal itu dikatakan Bobby menanggapi informasi adanya oknum rumah sakit di Medan meminta dan membebankan biaya kepada keluarga pasien.
“Jika ada rumah sakit yang meminta biaya kita tegur, jika tidak mengikuti peraturan saat bencana non alam ini,” kata Bobby, Kamis (5/8/2021).
Bobby mengaku sesuai aturan yang ada segala biaya pengobatan yang berkaitan dengan pandemi covid-19 seluruhnya ditanggung oleh pemerintah.
Bobby memastikan akan menindak tegas pihak manajemen rumah sakit yang kedapatan mengutip biaya dalam bentuk apapun.
“Kalau ada rumah sakit yang minta-minta biaya penanganan kasus covid-19 laporkan ke kami. Jadi kalau ada yang ditemukan akan kita tegur dan kita tutup aja itu. Tak bagus itu menyulitkan masyarakat,” tegasnya.
Bobby mengimbau semua pihak untuk tidak mengambil keuntungan dalam situasi pandemi covid-19 di Kota Medan.
Apalagi sampai dilakukan kepada keluarga pasien yang tengah mengalami bencana.
“Apalagi kasusnya berat, ini sudah ditanggung oleh Kemenkes. Yang OTG juga kita tanggung kalau masuk ke isolasi terpadu (isoter) kita,” tandasnya seperti dilansir dari suara.com—jaringan digtara.com.
[ya]Â Minta Biaya ke Pasien Covid-19, Siap-siap Rumah Sakit Bakal Ditutup Wali Kota Bobby
Mahasiswa BEM SI Gelar Demo Tuntut Pencopotan Sekda Medan Terkait Dugaan KKN
Hadiri Lomba Karya Tulis Jurnalis KoJAM, Rico Waas akan Lanjutkan Program UHC-JKMB
Berlayar Bersama PDIP dan PKB, Prof Ridha: Kekuatan Baru Wajah Perubahan Kota Medan
Lantik 2 Direksi PUD Pembangunan, Bobby Nasution Ingatkan Hal Ini
Ribuan Permata GBKP Klasis Kuala Langkat Sambut Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy dalam pembukaan PORSENI 2024