Selasa, 25 November 2025

Minibus Terbalik Pulang Liburan dari Sabang, 2 Penumpang Asal Medan Tewas

Arie - Jumat, 18 Juni 2021 03:17 WIB
Minibus Terbalik Pulang Liburan dari Sabang, 2 Penumpang Asal Medan Tewas

digtara.com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Nasional Banda Aceh-Medan, di Desa Gampong Keude, Kecamatan Darul Aman, Aceh Utara, pada Jumat (18/6/2021) sekitar pukul 04.30 WIB. Minibus Terbalik Pulang Liburan

Baca Juga:

Dua orang penumpang meninggal dunia setelah minibus B 7564 UDA yang ditumpangi terbalik. Kedua korban adalah Leli (21) dan Anggita (22) warga Medan.

Sementara, beberapa penumpang lainnya mengalami luka serius. Mereka merupakan rombongan dari Sumatera Utara. Mereka baru selesai berlibur di Pulau Weh, Kota Sabang, Aceh.

Baca: Kecelakaan Tewaskan Mahasiswa, Sopir Tronton yang Kabur Sudah Ditahan Polres Kupang Kota

Saat kecelakaan diduga sopir mengantuk. Minibus keluar badan jalan hingga terbalik di pekarangan rumah warga persis di tikungan tajam Gampong Keude Idi Cut.

“Kami rombongan dari Plaza Medan Mall di Kota Medan. Mungkin supir mengantuk, sehingga mobil terbalik,” kata Sofia Ananda Putri, penumpang minibus, dilansir dari suara.com –jaringan digtara.com.

Dia mengaku rombongan berangkat dari Kota Medan pada Senin 14 Juni. Setelah beberapa hari di Kota Sabang, mereka kembali ke Medan.

“Habis magrib tadi malam kami gerak dari Banda Aceh, tapi tiba-tiba musibah, mobil kami terbalik,” kata Sofia.

Kekinian kedua jenazah dievakuasi ke Rumah Sakit Graha Bunda Idi untuk divisum. Sementara mobil minibus yang mereka tumpangi masih berada di halaman rumah warga.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Minibus Terbalik Pulang Liburan dari Sabang, 2 Penumpang Asal Medan Tewas

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Gempa Bumi 5,8 Magnitudo Guncang Aceh, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Bumi 5,8 Magnitudo Guncang Aceh, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

Susi Air Buka Rute Penerbangan Aceh-Sabang

Susi Air Buka Rute Penerbangan Aceh-Sabang

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru