Kapolres Sergai Terima Audiensi Dai Kamtibmas Sumut & Sosialisasi Program PRESISI
digtara.com – Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang SH MHum menerima kunjungan Audiensi Silaturahmi Dai Kamtibmas Sumatera Utara (Sumut) dan Sosialisasi Program PRESISI, Rabu (17/3/2021).
Baca Juga:
Turut hadir Ustadz Dody Mahendra, Ustadz Dr. Chairuddin Siregar M.Pd dan Ustadz Syafi’i Lubis S.Hi.
Dai Kamtibmas Sumut mengajak Polres Serdang Bedagai bersama-sama menjaga kerukunan umat beragama di Sumatera Utara khususnya di Kabupaten Serdang Bedagai.
Dai Kamtibmas Sumut juga mendukung Kegiatan Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas aman dan kondusif di Sumut.
Sementara itu, Kapolres Sergai menyambut baik kedatangan Dai Kamtibmas Sumatera Utara dalam rangka audiensi dan silatuhrahmi dengan polres Serdang Bedagai.
Baca: Satu dari Tiga Pelaku Curas di Sergai Ditangkap Polsek Tebingtinggi
Menurut kapolres, Polri dibawah pimpinan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo,M.Si memiliki Program PRESISI (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan).
“Mari kita seluruhnya mendukung Program Kapolri menuju transformasi Polri yang PRESISI.
Pimpinan Polri mengajak kita bersama agar bersinergi dengan Pemerintah, TNI, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan lain-lain.
“Tujuanya agar terciptanya situasi Kamtibmas aman dan kondusif,” ujar kapolres.
Ditambahkannya, Kapolri juga menekankan agar permasalahan konflik di daerah untuk di selesaikan, agar lakukan koordinasi dengan para tokoh masyarakat agama dan instansi terkait penyelesaian masalah konflik agama, pungkas kapolres.
Kapolres Sergai Terima Audiensi Dai Kamtibmas Sumut & Sosialisasi Program PRESISI
Rais Syuriah PWNU Jawa Tengah Dukung Penuh Langkah PBNU dalam Merespon Pemberitaan Trans7 yang Dinilai Mencoreng Martabat Pesantren
Ribut Pasca Mabuk Miras, Sejumlah Pemuda di Kupang Diamankan Polisi
Tersangka Pembuang Bayi di Kupang Dilimpahkan ke Kejaksaan
Dinkes dan BKD Langkat Bantah Tudingan Pungli: Proses Kenaikan Jabatan Sesuai Regulasi Nasional
Ketua DPRD Sumut Sambut KoJAM Dalam Kolaborasi Pemberitaan