Jumat, 09 Mei 2025

2 Pembobol Rumah Kosong di Langkat Diringkus Polisi

Hendra Mulya - Sabtu, 20 Januari 2024 10:00 WIB
2 Pembobol Rumah Kosong di Langkat Diringkus Polisi
Pelaku Pembobol Rumah Kosong (Foto : Dok Polres Langkat)
digtara.com -LANGKAT | Dua pembobol rumah kosong di Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat diringkus tim opsnal Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Langkat.

Kedua pelaku adalah RA (20) dan DDS (32). Kedunya ditangkap setelah korban bernama Fransius Sembiring (41) melaporkan peristiwa itu ke pihak kepolisian.

Baca Juga:

Kapolres Langkat AKBP. Fasial Rahmat HS, SIK, SH, MH melalui Kasi Humas, AKP. Rajendra Kusuma, Sabtu (20/1/24) mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Senin (15/1/2024) lalu sekitar pukul 05.30 WIB.

"Saat peristiwa terjadi, korban sedang liburan ke Kabupaten Samosir. Peristiwa itu kemudian dilaporkan ke polisi," kata Rajendra.

Dari laporan korban, kata Rajendra, kemudian pihak kepolisian melakukan penyelidikan dan berhasil meringkus pelaju RA di Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala.

"Pelaku RA ini ditangkap di hari yang sama. Kemudian dari hasil pengembangan, petugas berhasil meringkus satu pelaku lainnya berinisial DDS (32) di Dusun Buah Apam, Desa Beruam, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat," terangnya.

Usai diringkus, lanjut Rajendra, kedua pelaku mengakui semua perbuatannya. Kemudian, keduanya dibawa ke Polsek Kuala guna penyelidikan lebih lanjut. "Saat diinterogasi, pelaku ini mengaku kalau mereka lah pelakunya," bebernya.

"Pelaku ini berhasil membawa kabur sejumlah barang berharga, termasuk 2 unit laptop, 1 unit handphone, 1 buah mouse, 1 unit kamera Sony, sepasang anting-anting emas, uang kontan sebanyak Rp 35.000.000.- yang terletak didalam lemari kamar tidur, dan uang pecahan sekitar Rp 15.000.000 yang berada dalam 5 buah celengan dikamar tidur," sambung Rajendra.

Masih kata Rajendra, Kapolres Langkat AKBP Fasial Rahmat HS, SIK SH MH menyampaikan apresiasinya terhadap tim Reskrim yang telah berhasil mengungkap kasus ini dengan cepat.

"Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat dari tindak kejahatan, termasuk kasus pembobolan rumah. Kerja keras tim Reskrim Polres Langkat memberikan pesan jelas bahwa pelaku kejahatan tidak akan dibiarkan berkeliaran dan merugikan warga," kata Faisal melalui Kasi Humas Polres Langkat.

"Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan segera melaporkan kejadian mencurigakan kepada pihak berwajib guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka," tutupnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Karyawan BUMN di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri Dengan Sprei di Rumah Kontrakan

Karyawan BUMN di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri Dengan Sprei di Rumah Kontrakan

Kapolres Belawan Diboyong ke Mabes Polri Usai Tembak Mati Remaja Tawuran

Kapolres Belawan Diboyong ke Mabes Polri Usai Tembak Mati Remaja Tawuran

Alhamdulillah! 1.600 Nelayan di Langkat Sumut Kini Punya Asuransi

Alhamdulillah! 1.600 Nelayan di Langkat Sumut Kini Punya Asuransi

Sidak ke Polresta Kupang Kota, Propam Polda NTT Temukan Sejumlah Pelanggaran Anggota

Sidak ke Polresta Kupang Kota, Propam Polda NTT Temukan Sejumlah Pelanggaran Anggota

Sepeda Motor vs Bus, Ibu dan Balita di Kupang Nasibnya Memilukan

Sepeda Motor vs Bus, Ibu dan Balita di Kupang Nasibnya Memilukan

Ny. Endang Kurniasih Dukung Pekan Imunisasi Dunia, Tekankan Komitmen Wujudkan Generasi Emas 2045

Ny. Endang Kurniasih Dukung Pekan Imunisasi Dunia, Tekankan Komitmen Wujudkan Generasi Emas 2045

Komentar
Berita Terbaru