Bos Mercedes Ternyata Sempat Positif Covid-19

digtara.com – Dalam wawancara dengan televisi Austria, ORF, di Kitzbuhel – yang saat ini jadi lokasi Wolff menghabiskan waktu bersama keluarganya, dia mengaku bingung bagaimana bisa positif Covid-19. Bos Mercedes Ternyata Sempat Positif Covid-19
Baca Juga:
Untungnya, tak ada gejala yang dialami Wolff ketika dinyatakan terinfeksi virus corona. Tetapi bos Mercedes itu harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.
“Kami berencana untuk tinggal selama beberapa hari di Kitzbuhel, lalu entah dari mana saya hasil tes saya menunjukkan positif Covid-19,†tutur Wolff.
“Jadi, kami mengkarantina diri kami sendiri selama 10 hari di sini. Syukurlah tidak ada gejala, karena kondisinya dapat memburuk.
“Namun, kami sekarang sudah keluar dari karantina.â€
Wolff merupakan sosok penting keempat di Formula 1 yang terjangkit virus corona. Sebelumnya ada Lawrence Stroll (Aston Martin), Simon Roberts (Williams), dan
Jonathan Wheatley (Red Bull Racing).
Kemudian, di antara driver balap mobil jet darat, ada Sergio Perez, Lance Stroll, serta Lewis Hamilton yang terinfeksi saat musim 2021 berjalan.
Dan beberapa waktu lalu, Charles Leclerc, mengumumkan bahwa dirinya dinyatakan positif Covid-19. Tetapi dia telah pulih, bahkan dijadwalkan mengikuti tes privat di Fiorani pekan ini seperti dilansir dari motorsport.com.
[ya]Â Bos Mercedes Ternyata Sempat Positif Covid-19
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur
