Keluarga Korban Penikaman Kembali ‘Sambangi’ Polres Kupang Kota
Digtara.com | KUPANG – Keluarga dari Burhan Ama Asa alias Iksan (39), korban penikaman hingga meninggal dunia kembali mendatangi Mapolres Kupang Kota, Selasa (17/9) siang.
Sebelumnya, keluarga sudah mendatangi mapolres Kupang Kota pada Kamis (5/9) lalu.
Baca Juga:
Kedatangan keluarga korban kali ini dalam jumlah yang lebih banyak. Massa datang dengan kendaraan roda dua dan roda empat sambil membentangkan spanduk serta protes berisi kecaman dan protes terhadap kinerja kepolisian dalam penanganan kasus tersebut.
Mereka bahkan membawa pick up dan sound sistem kemudian melakukan orasi di depan Mapolres Kupang Kota.
Satu per satu perwakilan keluarga secara bergantian melakukan orasi dibawah pengawalan ketat aparat keamanan dari Polres Kupang Kota.
“Kami mendesak untuk secepatnya komplotan pelaku ditahan karena kami duga pelaku bukan hanya 1 orang melainkan ada lebih dari 10 orang,” ujar Syaiful Ama Asa dari atas mobil pick up.
Ia juga mengaku kalau banyak pihak yang terlibat dalam kasus penikaman ini namun polisi hanya menahan 1 orang tersangka. “Kenapa hanya 1 tersangka yang ditahan? Kami punya bukti keterlibatan pihak lain,” ujarnya.
Keluarga mengancam akan mencari sendiri para pelaku jika polisi tidak menangkap mereka.
“Yang salah harus ditangkap, dihukum dan diproses,” ujarnya disambut sorak massa yang ada.
Peristiwa ini terjadi pada Minggu (18/8) malam sekitar pukul 19.00.Wita di cabang perikanan Kelurahan Alak Kecamatan Alak Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Terjadi kasus penyerangan oleh sekelompok pemuda di kediaman korban dan menikam mengakibatkan korban Burhan Ama Asa meninggal dunia.
Polisi sudah menangkap Jois sebagai pelaku dan ditahan dalam sel Polres Kupang kota.
para pelaku penikaman diketahui dalam keadaan mabuk karena konsumsi minuman keras sehingga menganiaya dan menikam korban Burhan Ama Asa. Burhan pun meninggal dunia sesaat setelah dirawat di rumah sakit Angkatan Laut Kupang.
Pastikan Anggota Bebas Judi Online, Propam Polda NTT Sidak Ponsel Anggota Polres Kupang Kota
Modus Preteli Sepeda Motor, Dua Pelaku Curanmor di Kota Kupang Diamankan Polisi
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat
Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS
Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya