Sabtu, 04 Oktober 2025

Kapolri: Saya Memilih di Medan Untuk Memotivasi Seluruh Jajaran Poldasu

- Kamis, 19 Desember 2019 06:34 WIB
Kapolri: Saya Memilih di Medan Untuk Memotivasi Seluruh Jajaran Poldasu

digtara.com | MEDAN – Menjelang Natal 2019 dan tahun Baru 2020, sekitar 120.000 personel gabungan TNI dan Polri dikerahkan untuk mengamankan musim libur dan perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 di Tanah Air .

Baca Juga:

Hal ini disampaikan  Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Idham Azis usai pelaksanaan  Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Lapangan Benteng Medan, Kamis (19/12/2019).

“Operasi Lilin tahun ini melibatkan 120.000 personel gabungan TNI dan Polri, aparat pemerintah daerah serta organisasi masyarakat,” kata Kapolri didampingi Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Kapolri menuturkan bahwa Apel Gelar Pasukan ini dimulai dari 23 Desember 2019 hingga 2 Januari 2020 dan untuk Apel tahun ini dipusatkan di Medan.

“Apel gelar pasukan hari ini di gelar di seluruh Indonesia, bapak Panglima dan saya memilih di Medan untuk memberi motivasi kepada seluruh di jajaran Polda Sumut agar pelaksanaan Operasi Lilin ini aman, lancar dan tertib,” tuturnya.

Kapolri menjelaskan bahwa beberapa daerah yang rawan sudah di petakan untuk dilakukan pengamanan menjelang Natal dan Tahun Baru. “19 daerah kita sudah maping di mana tingkat-tingkat kerawanaanya,” jelasnya.

Kapolri dan Panglima berharap semua pihak dapat bekerjasama dengan baik agar pengamanan natal dan tahun baru dapat berjalan lancar dan kondusif, karena menciptakan rasa aman bukan hanya tugas TNI dan Polri tapi juga tugas semua masyarakat. “Ingat rekan-rekan, dibalik perayaan ini ada juga warga kita yang melaksanakan libur panjang,” ungkap Idham.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru