Jokowi : Saya Yang Sipil Percaya, Kok Prabowo Tak Percaya Dengan TNI
Digtara.com | MEDAN – Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Joko Widodo yang biasa disapa Jokowi menilai Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto tidak percaya terhadap TNI, pasca pernyataan Prbaowo bahwa di TNI banyak budaya “ABS” (asal bapak senang), di Debat ke 4 yang diselenggarakan oleh KPU di Hotel Shangrila, Jakarta Pusat, Sabtu (30/3/2019).
Baca Juga:
“Saya saja yang sipil, saya sangat percaya pada TNI yang dimiliki, karena misalnya seperti yang tadi di Natuna, dibangun, di Sorong dibangun, saya cek ada barangnya,” kata Jokowi.
Ia menjelaskan yang paling penting dengan anggaran yang masih kurang dalam pertahanan dan keamanan, maka kita melakukan investasi di bidang alutista, jangan belanja tapi investasi. Artinya, setiap anggaran yang ada digunakan untuk membangun alutista. “Kita ada tank harimau, kapal selam hasil kerjasama dengan negara lain. kalau investasi ini terus kita lakukan maka saya yakin kita akan memiliki alutista yang baik dan memiliki teknologinya,” ucap Jokowi.
Jokowi juga menegaskan bahwa Indonesia tidak akan memberikan satu centimeter pun kedaulatan Indonesia kepada negara lain.
Pemilihan calon presiden dan wakil presiden akan dilaksanakan pada 17 April mendatang. KPU menghimbau kepada setiap warga negara yang memiliki hak pilih untuk menyalurkannya ke kotak suara. (Put)
Pemerintah Cabut Izin PT Toba Pulp Lestari, Horas Bangso Batak Apresiasi Ketegasan Presiden Prabowo
Kabar Gembira! Pemerintah Segera Bangun Tol Lembah Anai di Sumatera Barat
Panggil CEO Danantara, Prabowo Minta Laporan Kampung Haji hingga Hunian Korban Bencana
Tolak Bantuan Asing untuk Bencana Sumatra, Prabowo Tegas: Terima Kasih, Indonesia Mampu
Tinjau Lokasi Pengungsian Langkat, Prabowo Pastikan Terus Pantau Pemulihan Bencana di Sumut