Manchester United Tumbang, Manchester City Sabet Gelar Juara Premier League

digtara.com – Dua pertandingan Premier League digelar pada Rabu (12/5/2021) dini hari WIB. Satu di antaranya adalah Manchester United yang kalah dari Leicester City hingga akhirnya memastikan Manchester City menjadi juara kasta tertinggi Liga Inggris pada musim ini. Manchester United Tumbang, Manchester City Sabet Gelar Juara Premier League
Baca Juga:
Manchester United kalah 1-2 saat menjamu Leicester City di Old Trafford. Leicester City berhasil unggul lebih dulu lewat gol bek sayapnya, Luke Thomas, saat laga baru berjalan 10 menit.
Mason Greenwood sempat membawa Manchester United menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-15. Namun, Leicester City mampu kembali unggul pada babak kedua lewat gol Caglar Soyuncu pada menit ke-66.
Kemenangan Leicester City di markas Manchester United sekaligus memastikan gelar juara Premier League menjadi milik Manchester City.
The Citizens yang unggul 10 poin atas Manchester United saat pertandingan di Old Trafford belum dimulai, sudah tak bisa dikejar lagi karena kedua klub Manchester itu hanya punya tiga laga tersisa hingga akhir musim.
Sementara itu dalam pertandingan lainnya, Southampton berhasil menang 3-1 atas Crystal Palace. Tim tamu sempat unggul lebih dulu lewat gol Christian Benteke saat laga baru berjalan dua menit.
Namun, dua gol Danny Ings plus satu gol Che Adams membawa Soton meraih tiga poin dalam laga ini seperti dilansir dari Bola.com.
Hasil Premier League
Hasil Liga Inggris, Rabu (12/5/2021) dini hari WIB

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Pohon di Kabupaten Ngada Tumbang dan Menutup Badan Jalan

Anggota Polisi di Manggarai Barat Kembali Bersihkan Pohon Tumbang di Labuan Bajo

Kasat Lantas Polresta Kupang Kota Turun Tangan Bersihkan Pohon Tumbang di Jalan Raya

Hujan dan Pohon Tumbang Tutup Bahu Jalan di Kabupaten Sikka

Ayah dan Anak di Kabupaten TTS Tewas Tertimpa Pohon Tumbang
