Jumat, 26 April 2024

Hari Ini, Sekolah Negeri di Deliserdang Mulai Pembelajaran Tatap Muka

Irwansyah Putra Nasution - Senin, 30 Agustus 2021 06:19 WIB
Hari Ini, Sekolah Negeri di Deliserdang Mulai Pembelajaran Tatap Muka

digtara.com – Mulai hari ini (30/8/2021), sejumlah sekolah negeri, baik sekolah dasar (SD) maupun sekolah menengah pertama (SMP) di Deliserdang, resmi menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Baca Juga:

Pemberlakuan PTM tersebut masih tahap simulasi yang diadakan selama tiga hari, sampai Rabu (1/9/2021).

Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Deliserdang, Timor Tumanggor ketika dikonfirmasi via pesan aplikasi WhatsApp (WA).

“Masih di sekolah-sekolah, simulasi PTM,” katanya singkat.

Baca: PTM Belum Boleh, Orangtua Tetap Siapkan Peralatan Sekolah Anak

Dalam simulasi PTM ini, untuk Kecamatan Tanjungmorawa, SMP Negeri 4 Tanjungmorawa, Jalan Sultan Serdang/Jalan Batangkuis, No.5, Kecamatan Tanjungmorawa, menjadi salah satu sekolah yang ditunjuk untuk menggelar simulasi tersebut.

Inipun dibenarkan Kepala SMP Negeri 4 Tanjungmorawa, Mara Jaman Hasibuan. Dijelaskannya, simulasi PTM itu dilaksanakan tiga hari, mulai hari ini hingga Rabu (1/9/2021).

Baca: Ditunda, Sidang Disiplin Oknum Polisi Deliserdang Diduga Beking Rentenir

“Ini masih simulasi, itu selama tiga hari. Dalam simulasi itu, jumlah murid dibagi tiga. Di kita (SMP Negeri 4 Tanjungmorawa), total ada 850 siswa. Di hari pertama, yang masuk sekitar 283 siswa. Besok juga sepertiga lagi yang masuk, begitu juga hari ketiga (Rabu) nanti,” jelasnya.

Terapkan Prokes Ketat

Dalam simulasi itu, sebutnya, menjalankan protokol kesehatan (prokes) ketat.

Setiap siswa yang masuk diperiksa suhu tubuhnya, kemudian diharuskan mencuci tangan di tempat yang disediakan, tempat duduk di setiap ruangan disusun sedemikian rupa sesuai jarak agar tidak bersinggungan satu dengan lainnya.

Dan, para siswa yang masuk pun tampak masih mengenakan pakaian biasa, bukan seragam sekolah.

Hasil simulasi itu, sambung Mara Jaman, kemudian akan dievaluasi. Apakah nanti akan terus dilanjutkan atau dihentikan.

“Ya benar, nanti dievaluasi seperti itu,” ucapnya.

Rudy Sinaga, salah seorang anggota Komite SMP Negeri 4 Tanjungmorawa, menyambut baik atas terselenggaranya simulasi PTM tersebut.

Baca: Kasus Dugaan Korupsi Disdukcapil Deliserdang, Gustur Siregar: Saya Sudah Berkali-kali Diperiksa Jaksa!

“Untuk sekolah negeri SMP ditunjuk SMPN 4 Tanjungmorawa sebagai pelaksana simulasi,” katanya.

https://www.youtube.com/watch?v=P0WYoHU7Z-s

Hari Ini, Sekolah Negeri di Deliserdang Mulai Pembelajaran Tatap Muka

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Irwansyah Putra Nasution
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru