Sinergi HIPKA Jateng-Kodam IV Diponegoro, Mulai Peningkatan Nasionalisme dan Bela Negara, Penguatan Ekonomi, MBG Hingga Koperasi Merah Putih
digtara.com -Pengurus Himpunan Pengusaha Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HIPKA) Jawa Tengah melakukan audiensi dan silaturahmi dengan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin Darojat di Makodam IV/Diponegoro, Semarang, Kamis (6/11/2025). Pertemuan tersebut berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan dalam membangun sinergi antara dunia usaha dan TNI Angkatan Darat.
Baca Juga:
Pengurus Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HIPKA) Jawa Tengah melakukan audiensi dan silaturahmi dengan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin Darojat di Makodam IV/Diponegoro, Semarang, Kamis (6/11/2025). Pertemuan tersebut berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan dalam membangun sinergi antara dunia usaha dan TNI Angkatan Darat.
Mayjen TNI Achiruddin Darojat menyambut baik kedatangan jajaran pengurus HIPKA Jawa Tengah.
"Saya menyampaikan apresiasi dan rasa senang atas inisiatif HIPKA untuk bersilaturahmi serta menjalin kolaborasi dengan Kodam IV/Diponegoro," ucap Mayjen TNI Achiruddin Darojat.
Baca Juga:
Sementra, Ketua HIPKA Jawa Tengah, Asrar menyampaikan, bahwa kerja sama ini merupakan langkah penting untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam pembangunan bangsa.
"Kami dari HIPKA Jawa Tengah sangat mengapresiasi sambutan hangat dari Bapak Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Achiruddin Darojat. HIPKA berkomitmen untuk berkontribusi tidak hanya di bidang ekonomi, tetapi juga dalam penguatan karakter kebangsaan dan semangat bela negara. Kami yakin sinergi dengan TNI ini akan menghadirkan program nyata yang bermanfaat bagi masyarakat dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional," ujar Asrar.
Anggota DPRD Jawa Tengah itu melanjutkan, dengan terjalinnya kerja sama ini, HIPKA Jawa Tengah berharap kolaborasi dengan Kodam IV/Diponegoro dapat menjadi contoh sinergi positif antara pengusaha dan institusi pertahanan dalam membangun bangsa yang mandiri, tangguh, dan berdaya saing tinggi.
Dalam pertemuan ini menghasilkan sejumlah komitmen strategis, diantaranya kerja sama dalam kegiatan peningkatan nasionalisme dan bela negara bagi anggota HIPKA Jawa Tengah dengan melibatkan TNI AD di wilayah Kodam IV/Diponegoro. Sinergi ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat cinta tanah air dan memperkuat ketahanan nasional di kalangan pengusaha muda Nahdliyin.
Selain itu, HIPKA Jawa Tengah dan Kodam IV/Diponegoro juga bersepakat menjalin kerja sama di bidang ekonomi untuk mendukung program pemerintah dalam mencapai target pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 8%. Kedua pihak berkomitmen mendorong kolaborasi yang berdampak nyata bagi pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Tidak hanya itu, HIPKA Jateng dan Kodam IV/Diponegoro juga akan bersinergi mendukung program pemerintah Makan Bergizi Gratis serta memperkuat ketahanan pangan melalui inisiatif Koperasi Merah Putih. Program ini menjadi bentuk nyata kontribusi dunia usaha dan TNI dalam membangun kemandirian pangan serta kesejahteraan masyarakat. (San).
Baca Juga:
Satu Lagi SPPG 3T di Kabupaten TTU Diresmikan, Total Tujuh SPPG Polri Layani 4.033 Penerima MBG
Belasan Pelajar SD dan PAUD di Kabupaten TTU Keracunan MBG
Gaya Yasika Aulia Ramadhani Viral, Putri Anggota DPRD Sulawesi Selatan Kelola 41 Dapur MBG
Untuk Kemajuan Pertanian di Jawa Tengah, Sarif Kakung Minta Peneliti Terjun ke Desa-desa Lakukan Riset
252 Siswa Keracunan MBG, Polres Sumba Barat Daya Periksa Pengelola MBG
Total Siswa Keracunan MBG Di Sumba Barat Daya Sebanyak 120 Orang
Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Resmi Ditutup
Hari Terakhir Pencarian Korban Kapal Tenggelam, TIM SAR Gabungan Gelar Doa Bersama di Lokasi Kecelakaan Laut
Cemburu, Pria di Kupang Aniaya Istrinya
Oknum Petugas Lapas Binjai Inisial BH Diduga Potong Uang Titipan Keluarga untuk WBP, FPMS Minta Ditjenpas dan Kemenimipas Tindak Tegas
Pencarian Hari Ke-14 Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Masih Nihil
Polisi Amankan Wanita di Sumba Timur Diduga Curi Handphone dan Uang
Kapendam IX/Udayana Jelaskan Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo