H-1, Kawasan Perbatasan Sumut-Riau Sempat Macet, Polda Sumut Lakukan Ini
digtara.com – Saat H-1 Idul Fitri 1443 H, terjadi kepadatan volume kendaraan di kawasan perbatasan Provinsi Sumut-Riau. Tingginya volume kendaraan, dominan dipicu oleh pemudik yang masuk ke Sumut melalui Riau.
Baca Juga:
“Hari ini terjadi kepadatan kendaraan Dari Riau menuju Sumatera Utara (Kota Medan) melalui Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara dan sekitarnya mengalami kepadatan bahkan cenderung macet,” Â jelas Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, kepada wartawan, Minggu (1/5).
Dengan terjadinya kepadatan kendaraan ini, sambung Hadi, pihaknya telah menurunkan personel kepolisian untuk mengurai kemacetan.
Selain itu, Polda Sumatera Utara juga telah melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacatan kendaraan.
“Rekayasa juga sudah kita lakukan,” ucap Hadi.
Sedangkan untuk jalur lintas Sumatera (Jalinsum) dari Medan – Tebingtinggi – Asahan, arus lalu lintas menyambut Lebaran cukup lancar.
“Dari Tebingtinggi sampai Asahan ramai lancar,” pungkasnya.
Iwan, warga Medan yang hendak ke Pekanbaru mengaku kesigapan aparat dalam mengatasi kemacetan.
“Petugas sudah cukup baik dalam mengatasi masalah kemacetan, ” ujarnya.
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut atas Dugaan Pelanggaran Perjanjian dan Gangguan Operasional
AKBP Bagus Priandy Resmi Jabat Kapolres Madina, Bawa Pengalaman Kortastipidkor Polri
Kenaikan Pangkat Brimob Polda Sumut di Tengah Misi Kemanusiaan, Digelar Sederhana di Lokasi Bencana
Polda Sumut Perketat Pengamanan Gereja Jelang Natal, 11.678 Personel Diterjunkan
PPMSU Desak Kapolda Evaluasi Kapolres Karo: Soroti Maraknya Narkoba