Selasa, 04 November 2025

Pengendara Motor Tewas di Jalinsum Tebingtinggi – Siantar, Ini Identitasnya

- Minggu, 05 September 2021 02:04 WIB
Pengendara Motor Tewas di Jalinsum Tebingtinggi – Siantar, Ini Identitasnya

digtara.com – Seorang pengendara sepeda motor Honda Vario BK 6275 NAM, tewas setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah mobil di jalinsum Tebingtinggi – Pematang Siantar KM 89 – 90, Desa Naga Kesiangan Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sabtu (4/9) sekira pukul 18.30 WIB.

Baca Juga:

Baca: Gagal Jambret HP, Pelaku Ditangkap Korbannya dan Diamuk Massa di Tebingtinggi

Kasat lantas Polres Tebingtinggi melalui Kasi Humas Polres Iptu Agus Arianto membenarkan adanya peristiwa laka lantas antara sepeda motor kontra mobil tersebut.

Pengendara motor
Sepeda motor korban Honda Vario berwarna putih. (Foto:stimewa)

“Pengendara motor yang tewas bernama Andi Alprianda (36), warga Jalan Deblot Sundoro Lingkungan IV Kelurahan Deblod Sundoro Kecamatan Padang Hilir Kota Tebingtinggi” ujar Agus dalam keterangan pers yang diterima, Sabtu (4/9) malam.

Baca: Pelaku Curanmor di Tebingtinggi Diringkus Polisi

Korban meninggal dunia di lokasi kejadian, dan mengalami luka berat di bagian kepala. Sedangkan mobil yang menabrak langsung kabur dan belum diketahui jenis dan nomor polisinya, di duga usai menabrak mobil tersebut melarikan diri melarikan diri.

Kronologi Kecelakaan

Disebutkan, berdasarkan keterangan saksi dan olah TKP, peristiwa itu bermula saat pengendara sepeda motor datang dari arah Pematang Siantar menuju arah Tebingtinggi dan sesampai di TKP diduga korban mendahului mobil yang berada satu arah didepannya.

Namun saat yang bersamaan dari arah yang berlawanan datang satu unit mobil jenis dan nopol tidak diketahui sehingga terjadi kecelakaan Lalu Lintas tersebut.

“Jasad korban sudah dibawa ke RS Bhayangkara Tebingtinggi dan satu unit sepeda motor honda vario BK 6275 NAM saat ini diamankan di unit laka lantas Polres Tebingtinggi,dan kasus sudah di tangani pihak laka lantas polres Tebingtinggi. terang Kasi Humas.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Rem Blong! Truk Tangki Nyaris Tabrak Rumah Warga Usai Terjun ke Parit 3 Meter di Tebingtinggi

Rem Blong! Truk Tangki Nyaris Tabrak Rumah Warga Usai Terjun ke Parit 3 Meter di Tebingtinggi

Rumah Semi Permanen Kepala Lingkungan di Tebingtinggi Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting

Rumah Semi Permanen Kepala Lingkungan di Tebingtinggi Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting

Tabrak Trotoar, Truk Coldiesel Muatan 7 Ton Tepung Terguling di Tebingtinggi

Tabrak Trotoar, Truk Coldiesel Muatan 7 Ton Tepung Terguling di Tebingtinggi

Viral! Polisi Ditabrak Pemotor Saat Razia di Tebingtinggi

Viral! Polisi Ditabrak Pemotor Saat Razia di Tebingtinggi

Aksi Begal Gagal di Tebingtinggi, Satu Pelaku Diamankan Warga dan Nyaris Tewas Dihajar Massa

Aksi Begal Gagal di Tebingtinggi, Satu Pelaku Diamankan Warga dan Nyaris Tewas Dihajar Massa

Aksi Begal Marak di Tebingtinggi, IRT Ditodong Pistol dan Motor Raib

Aksi Begal Marak di Tebingtinggi, IRT Ditodong Pistol dan Motor Raib

Komentar
Berita Terbaru