Jumat, 24 Oktober 2025

Waspada ! Gajah Liar Melintas di Jalan Biruen-Takengon

- Rabu, 22 Januari 2020 09:45 WIB
Waspada ! Gajah Liar Melintas di Jalan Biruen-Takengon

digtara.com | BENER MERIAH – Satu ekor gajah liar melintas di jalan lintas Biruen – Takengon, Aceh Tengah tepatnya di desa Blang Rakal Rabu (22/01/2020).

Baca Juga:

Kejadian ini sempat membuat sejumlah kendaraan harus berhenti dikarenakan satwa yang memiliki badan besar tersebut menghalangi badan jalan.

Tim petugas Conservation Respon Unit Das Peusangan langsung melakukan penghalauan agar gajah tersebut pergi dari badan jalan.

“Kita terima laporan dari warga blang rakal, kita langsung kelokasi dan mengusir gajah liar itu untuk pergi jalan lintas biruen-takengon,” Kata Yusuf, petugas CRU Das Peusangan kepada digtara.com.

Laporan gajah liar mulai masuk ke perkebnunan warga sudah ada sejak awal bulan januari lalu, namun saat ini dua ekor gajah jinak yang bernama Rahmat dan Arjuna sedang ditugaskan untuk penggiringan gajah liar di kawasan kabupaten Pidie, Aceh.

“Kita ada gajah jinak, ada rahmat dan arjuna tapi keduanya saat ini sedang melakukan penggiringan gajah liar di pidie, jadi untuk sementara kita lakukan penggiringan dengan alat seadanya , seperti marcon”. Jelas Yusuf.

Laporan warga selasa malam , ada tujuh ekor gajah liar yang terlihat di kebun warga. Ketujuh ekor tersebut berpindah-pindah dari satu kebun ke kebun yang lain. Tanaman warga seperti durian, pisang dan pinang habis dimakan oleh satwa yang dilindungi tersebut.

Hingga saat ini belum ada upaya yang serius yang dilakukan oleh pemerintah Aceh untuk mengakhiri konflik satwa dan manusia tersebut.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru